EKBIS.CO, BEKASI -- Menjelang bulan Ramadhan harga ayam dan daging sapi di pasar tradisional naik. Di Pasar Bantar Gebang harga ayam kampung naik menjadi Rp 40 ribu per ekor dari harga sebelumnya Rp 35 ribu. Pedagang ayam, Endang (40) mengatakan menjelang Ramadhan harga beberapa sembako selalu naik. "Naiknya bisa mencapai hingga Rp 15 ribu," ujarnya, Jumat (6/8).
Sementara di pasar Kranji, Kota Bekasi harga daging sapi naik Rp 3.000 dari semula Rp 62 ribu menjadi Rp 65 ribu per kilogram. Harga ayam di pasar itu sebulan lalu Rp 15 ribu per kilo, seminggu lalu naik menjadi Rp 25 ribu, saat ini mencapai Rp 28 ribu per kilo. "Naiknya lumayan cepat dan kenaikan ini diikuti kenaikan harga sembako lain," ujar pedagang ayam pasar Kranji, Mahfud (40), Jumat (6/8).
Bahkan, di beberapa pasar, harga melonjak tajam. Harga ayam di pasar modern Grand Wisata Tambun mencapai Rp 66 ribu.
Namun, lanjut Mahfud, persediaan ayam menjelang Ramadhan dinilai cukup. Para pedagang kebanyakan mendapat pasokan ayam dari Jonggol, Bogor.