Selasa 29 May 2012 20:53 WIB

Rencanakan Investasi, Wall Street Journal Bertemu Presiden SBY

Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Wall Street Journal
Foto: The Daily Record
Wall Street Journal

EKBIS.CO, JAKARTA - Perwakilan The Wall Street Journal (WSJ) bertemu dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (29/5). Dalam pertemuan yang berlangsung lebih kurang 30 menit itu, Redaktur Pelaksana WSJ, Robert Thomson, menyampaikan niat WSJ untuk melakukan investasi di Indonesia.

"Kedatangan kami adalah untuk menyampaikan rencana kami melakukan investasi kecil di dua area," kata Robert Thomson. Menurut dia, WSJ akan membawa lebih banyak wartawan ke Indonesia agar dunia mengenal Indonesia dengan lebih baik dan menyadur berita-berita global ke dalam Bahasa Indonesia.

Dalam pertemuan itu Thomson didampingi oleh Kepala Biro WSJ Asia Tenggara Patrick Barta, Koresponden WSJ Eric Bellman, dan Kepala Biro Dow Jones Indonesia I Made Sentana.

Sementara itu Presiden Yudhoyono didampingi oleh Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa, Mensesneg Sudi Silalahi, Seskab Dipo Alam, dan Juru Bicara Julian Aldrin Pasha.

sumber : Antara
Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement