EKBIS.CO, JAKARTA -- Maraknya bisnis online ikut menyuburkan lahan tokopedia.com. Pasar online berisi lebih dari 20 ribu merchant ini setiap harinya mencatat transaksi lebih dari Rp 2 miliar.
"Padahal pertama kali, transaksi kita hanya satu juta selama sebulan," ujar Founder dan CEO Tokopedia, William Tanuwidjaya kepada ROL, Kamis (4/7).
Pertumbuhan bisnis online dikatakan tumbuh mencapai 20 persen setiap tahunnya. Perempuan mendominasi lebih dari 70 persen pembelian. Posisi pedagang juga didominasi oleh kaum perempuan. Adapun yang paling banyak dicari konsumen yaitu peralatan kecantikan dan baju. Sedangkan untuk pembeli pria, gadget masih mendominasi untuk pembelian online.
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement