Kamis 15 Dec 2016 13:23 WIB

Sekarang Iuran BPJS Bisa Dibayar di Tokopedia

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Nidia Zuraya
 Warga mengantre untuk mendaftar kartu BPJS Kesehatan. ilustrasi   (Republika/ Yasin Habibi)
Warga mengantre untuk mendaftar kartu BPJS Kesehatan. ilustrasi (Republika/ Yasin Habibi)

EKBIS.CO, JAKARTA -- Kini peserta BPJS Kesehatan tidak perlu lagi repot datang ke kantor bank untuk melakukan pembayaran iuran BPJS Kesehatan. Melalui PPOB Modern Channel Bank Mandiri, kini pembayaran iuran BPJS Kesehatan bisa dilakukan di Tokopedia.

Kemudahan pembayaran iuran BPJS Kesehatan ini merupakan bagian dari fasilitas yang diberikan oleh Bank Mandiri bekerja sama dengan jaringan toko online Tokopedia.

Direktur Digital Banking and Technology Bank Mandiri Rico Usthavia Frans mengatakan, dengan kerjasama ini, Bank Mandiri akan menyiapkan layanan PPOB Modern Channel pada aplikasi Tokopedia yang memungkinkan masyarakat pengguna Tokopedia untuk membayar tagihan BPJS Kesehatan menggunakan Mandiri Clickpay, Mandiri Kartu Kredit dan Kartu Debit, dan Mandiri Ecash. Saat ini, masyarakat yang menggunakan aplikasi Tokopedia dalam berbelanja online mencapai 15 juta user.

Menurut Rico, sebagai mitra BPJS Kesehatan, perseroan berkomitmen untuk aktif memperluas akses pembayaran bagi masyarakat, khususnya melalui akses elektronik, sehingga pembayaran iuran BPJS Kesehatan dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja.

“Kami menyadari, kemudahan akses sangat penting untuk meningkatkan kesadaran dan keaktifan masyarakat dalam membayar iuran BPJS Kesehatan mengingat iuran tersebut dibutuhkan BPJS kesehatan untuk memberikan layanan kesehatan kepada seluruh masyarakat Indonesia. Ini juga sejalan dengan komitmen Bank Mandiri sebagai BUMN yang ingin selalu hadir untuk negeri,” kata Rico usai penandatangan kerja sama layanan antara Bank Mandiri dengan Tokopedia di Jakarta, Kamis (14/12).

Penandatanganan kerja sama layanan ini dilakukan oleh Senior VP Bank Mandiri Teddy Y Danas dan Direktur Utama Tokopedia William Tanuwijaya disaksikan Direktur Digital Banking and Technology Bank Mandiri Rico Usthavia Frans, Direktur Keuangan BPJS Kesehatan Kemal Imam Santoso serta Direktur Kepesertaan dan Pemasaran BPJS Andayani Budi Lestari.

Secara keseluruhan, Rico menyebutkan, pembayaran iuran BPJS Kesehatan di Bank Mandiri dapat dilakukan melalui lebih dari 22.500 jaringan kantor cabang serta merchant-merchant ritel yang telah bekerjasama dengan Bank Mandiri seperti  Alfamart. Di samping itu, pembayaran  juga dapat dilakukan melalui jaringan elektronik seperti ATM, Internet Banking dan Mobile Banking.

Pada periode Januari-September 2016, pembayaran iuran BPJS melalui Bank Mandiri tercatat sebesar Rp 25,5 triliun yang dilakukan melalui lebih dari 274 ribu transaksi badan usaha dan 5,43 juta transaksi peserta.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement