EKBIS.CO, WASHINGTON--Presiden AS Barack Obama pada Jumat mengatakan rancangan undang-undang reformasi keuangan akan menjaga akuntabilitas Wall Street dan membantu mencegah krisis ekonomi.
"Kami ingin meloloskan reformasi keuangan yang tersulit yang satu-satunya kita buat sejak (masa) i `Great Depression`," kata Obama di gedung Putih seperti dilaporkan AFP.
"Sebelumnya pada pagi ini DPR dan Senat mencapai kesepakatan atas seperangkat reformasi Wall Street yang mewakili 90 persen dari apa yang saya usulkan ketika saya mengambil perjuangan ini."
Pembicaran final yang berlangsung selama 20 jam itu menghasilkan rancangan undang-undang gabungan yang harus diputuskan melalui pemungutan suara oleh DPR dan Senat pekan depan, dan akan menyerahkan kepada Obama kemenangan politik pada momen politik yang keras selama kepresidenannya.
Ketika ditanya apakah Kongres yang dipimpin Partai Demokrat akan meloloskan rancangan undang-undang final itu, Obama mengatakan "Tentu saja."
"Kita telah menyaksikan apa yang terjadi ketika terjadi pengawasan yang tidak memadai dan transparansi yang tidak cukup di Wall Street."Reformasi yang sedang dalam proses di Kongres akan menjaga akuntabilitas Wall Street sehingga kita dapat membantu mencegah krisis keuangan seperti yang kini sedang dalam pemulihan."