EKBIS.CO, JAKARTA-Mantan Menteri Kehakiman dan HAM Yusril Ihza Mahendra mengatakan, pembahasan soal kenaikan gaji Presiden tidak hanya harus dibahas dengan Kementerian Keuangan saja, namun juga harus dibahas bersama Panitia Anggaran. Kenaikan gaji berdampak pula pada uang pensiun.
"Bicarakan saja dengan Menkeu, Panitia Anggaran untuk tetapkan gaji Presiden. Kalau soal gaji dibicarakan harus menyeluruh terkait gaji pejabat negara karena memang terjadi ketimpangan soal gaji," kata Yusril di Gedung DPR, Rabu (26/1). Yusril menilai penting adanya standardisasi gaji pejabat negara.
"Perlu pembahasan menyeluruh soal gaji sebab terkait juga dengan masalah pensiunan," kata dia. Terkait dengan pernyataan Presiden yang menyinggung soal gaji, Yusril menilai hal itu adalah sesuatu yang tak etis untuk diungkapkan.
"Tak perlulah bicara seperti itu. Itu masalah internal. Memang hal seperti itu tak pantas dikemukan oleh Presiden. Saya tak mengerti apa konteks dia (Presiden SBY) berbicara seperti itu," kata Yusril menegaskan.