Selasa 23 Apr 2013 18:49 WIB

Jelang Liburan Sekolah, Garuda Tawarkan Tiket Murah

Red: Hazliansyah
Sejumlah pesawat milik Maskapai Garuda Indonesia parkir di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Banten.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Sejumlah pesawat milik Maskapai Garuda Indonesia parkir di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Banten.

EKBIS.CO, MAKASSAR -- Maskapai penerbangan Garuda Indonesia menawarkan tiket murah tujuan domestik dan mancanegara menghadapi liburan sekolah.

"Banjir tiket promo ini akan digelar pada Garuda Indonesia Travel Fair di Trans Studio Mall Makassar pada 26 - 28 April 2013," kata Marketing dan Sales Manager PT Garuda Indonesia, Tbk BO Makassar I Wayan Supatrayasa di Makassar, Selasa.

Dia mengatakan, peserta travel fair itu melibatkan 14 agen di Makassar. Sedang kegiatan tersebut serentak dilaksanakan di lima kota yakni Padang, Jogjakarta, Surabaya, Makassar dan Manado.

Menurut dia, selama tiga hari pameran, tiket dengan harga menarik untuk rute domestik diberikan potongan harga hingga 15 persen, internasional sampai 20 persen, promo Ramadhan dan best deal price.

Sebagai gambaran, rute Makassar-Hongkong ditawarkan 385 dolar AS pulang pergi (pp), Kuala Lumpur 216 dolar AS pp, Bangkok 265 dolar AS pp, Sidney 584 dolar AS pp, Tokyo 430 dolar AS pp, Amsterdam 668 dolar AS.

Sedang best deal untuk domestik dari Makassar ke Bali Rp 313 ribu, Surabaya Rp 375 ribu dan Lombok Rp 355 ribu. "Untuk transaksi kami bekerja sama dengan pihak BNI dengan pembayaran kartu kredit atau debit BNI," katanya.

Sementara itu, Head of Consumer Retail BNI Wilayah Makassar Rizwan Nazaruddin mengatakan, nilai transaksi pada Garuda Travel Fair 2012 mencapai Rp5,6 miliar dari target Rp4 miliar.

Menurut dia, melalui kerja sama dengan pihak Garuda, dapat memicu pertumbuhan kartu BNI. "Pemegang kartu BNI kini mencapai 120 ribu unit dari 150 ribu unit kartu yang beredar di Makassar," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement