EKBIS.CO, SINGAPURA -- Harga minyak turun di perdagangan Asia Kamis (17/10) karena investor membukukan keuntungan dari reli yang terinspirasi oleh kesepakatan 11 jam di Amerika Serikat untuk menaikkan plafon utang negara. Namun optimisme telah diterpa oleh kekhawatiran bahwa kesepakatan - yang memperpanjang Otoritas pinjaman US Treasury sampai 7 Februari - hanya suatu langkah sementara dan masalah bisa muncul kembali dalam beberapa bulan.
Kontrak utama New York, minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman November turun empat sen menjadi 102,25 dolar AS per barel di perdagangan pagi dan minyak mentah Brent North Sea untuk penyerahan Desember turun lima sen ke posisi 110,54 dolar AS.
Para analis mengatakan perhatian sekarang akan bergeser ke bagaimana Amerika Serikat - ekonomi terbesar dunia - akan mengatasi kerusakan akibat kebuntuan yang telah berdampak pada penutupan sebagian dari layanan publik pemerintah AS. "Kongres tetap berdebat sengit dengan Republik untuk mengurangi pengeluaran dan pajak, sedangkan Demokrat untuk kebijakan lebih longgar tetapi tetap memperhatikan defisit," kata Bank DBS Singapura dalam sebuah komentar.
"Ini berarti kebijakan fiskal, baik melalui perjanjian atau penyerapan disfungsional akan tetap ketat. Hal ini akan tetap menjadi hambatan dalam pertumbuhan untuk dua sampai tiga tahun lagi," tambah Bank DBS.