Selasa 22 Apr 2014 18:21 WIB

Butuh Rp 160 T untuk Kembangkan Bandara

Rep: Aldian Wahyu Ramadhan/ Red: Indira Rezkisari
Suasana di Bandara Sultan Mahmud Badarudin, Palembang, Sumsel.
Foto: Republika/Maman Sudiaman
Suasana di Bandara Sultan Mahmud Badarudin, Palembang, Sumsel.

EKBIS.CO, JAKARTA -- Badan Perencana Pembangunan Nasional (Bappenas) menilai pembangunan bandara dalam rentang waktu 2015-2019 membutuhkan dana Rp 160 triliun.

Direktur Pengembangan Kerjasama Pemerintah dan Swasta (PKPS) Bappenas Bastary Pandji Indra mengatakan, dari hasil berbagai studi dan diskusi dengan pihak terkait Indonesia diperkirakan akan menghadapi krisis infrastruktur apabila tidak melakukan langkah signifikan.

Dalam sektor penerbangan saja dibutuhkan Rp 160 triliun untuk mencapai pertumbuhan ekonomi yang dicita-citakan.

Bastari mengatakan, permasalahannya langkah apa untuk mendapatkan dana tersebut. ''Caranya, bisa membuka pintu investasi untuk BUMN, swasta, dan lainnya,'' kata dia, Selasa (22/4) sore.

Dia berkata, permasalahan utama masih berkutat pada isu infrastruktur. Dia mengungkapkan, terdapat tiga poin penting yang harus dilakukan.

Pertama, meninjau semua aturan yang berkaitan dengan infrastruktur. Kedua, Tatanan kelembagaan infrastruktur. Ketiga, alternatif peluang pembiayaan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement