Jumat 13 Jun 2014 13:46 WIB

Pedagang Pasar Induk Cipinang Minta Stok Beras Murah

Rep: c76/ Red: Asep K Nur Zaman
Pekerja Tengah Memikul Karung Beras di Pasar Induk Cipinang
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Pekerja Tengah Memikul Karung Beras di Pasar Induk Cipinang

EKBIS.CO, JAKARTA -- Pedagang Pasar Induk Cipinang, Jakarta Timur, meminta penambahan stok beras murah. Permintaan ini disampaikan saat kunjungan pejabat pemerintah yang dipimpin Menteri Perekonomian Chaerul Tanjung, Jumat (13/6).

Ikut dalam rombongan tersebut Menteri Perdagangan M Lutfi, Menteri Pertanian Suswono, dan Dirut Bulog Sutarto Alimoeso.

Para pedagang beras mengapresiasi kedatangan para pejabat sebelum harga naik. "Semoga harga dapat stabil sampai Idul Fitri nanti," kata Boby, salah seorang pedagang beras di Pasar Induk Cipinang.

Kepada para pejabat tinggi negara bidang ekonomi itu, para pedagang mengungkapkan bahwa saat ini paling banyak adalah stok beras premium kualitas menengah ke atas. Mereka meminta Bulog memasok beras medium ke bawah untuk suplai setelah Lebaran, karena pada ramadhan masyarakat akan lebih memilih beras premium.

"Kami meminta beras medium dipasok lagi," kata Boby saat berpapasan dengan rombongan Chairul Tanjung.

Atas permintaan tersebut, Tanjung meminta Bulog menyiapkan suplai beras yang dibutuhkan sesegera mungkin. "Kami siap menyiapkan beras berapapun yang dibutuhkan," sahut Dirut Bulog Sutarto Alimoeso. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement