Kamis 26 Jun 2014 17:04 WIB

ANTV Akan Tambah Studio

Rep: Friska Yolandha/ Red: Nidia Zuraya
Ilustrasi seorang Kameraman tv sedang mengambil gambar.
Foto: Tahta Aidilla/Republika
Ilustrasi seorang Kameraman tv sedang mengambil gambar.

EKBIS.CO, JAKARTA -- PT Intermedia Capital Tbk (MDIA) berencana memiliki dua studio lagi tahun ini. Saat ini perseroan sudah memiliki enam studio.

Direktur Utama Erick Thohir mengatakan, tambahan dua studio dilakukan untuk mendukung kinerja perusahaan. "ANTV saat ini sudah berada di Tier 1. Dan kami ingin mempertahankankan itu," kata Erick, Kamis (26/6).

Dari enam studio yang digunakan ANTV, empat diantaranya merupakan milik sendiri. Dua sisanya merupakan sewa dari pihak ketiga. Rencana tambahan studio diperkirakan akan dimiliki melalui skema sewa. Namun tidak menutup kemungkinan perseroan akan memiliki studio baru melalui skema pemilikan bersama dengan perusahaan saudara di bawa PT Visi Media Asia Tbk (VIVA), TV One.

ANTV terus mengembangkan program-program yang sesuai dengan targetnya, yaitu perempuan dan anak-anak. Program unggulan ANTV tercatat menempati posisi pertama di slot tayang, sesuai Survei Nielsen. Hal ini akan terus dipertahankan untuk mencapai target pendapatan senilai Rp 1 triliun di akhir tahun.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement