Jumat 23 Jan 2015 22:57 WIB

Semen Indonesia Tunjuk Suparni Sebagai Dirut Baru

Red: Ichsan Emrald Alamsyah
RUPSLB Semen Indonesia tunjuk Suparni sebagai Direktur Utama Perseroan
Foto: Semen Indonesia
RUPSLB Semen Indonesia tunjuk Suparni sebagai Direktur Utama Perseroan

EKBIS.CO, JAKARTA -- Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. yang diselenggarakan, Jumat (23/1) menunjuk Suparni sebagai Direktur Utama perseroan. Selain itu juga menyetujui perubahan pengurus Perseroan, baik direksi maupun komisaris.

Suparni sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Dirut Semen Indonesia sejak 1 Desember 2014. Suparni juga akan didampingi enam direktur, antara lain Ahyanizzaman, Suharto, amat Pria Darma, Gatot Kustyadji, Johan Samudra, dan Rizkan Chandra

Sedangkan untuk jajaran Komisaris, nama Mahendra Siregar masih tercantum sebagai Komisaris Utama. Sementara itu dua komisaris independen, Hadi Waluyo dan Muhammad Zaidun. Komisaris lainnya, Achmad Jazidie, Marwanto Harjowirjono, Wahyu Hidayat, dan Sony Subrata. ‎

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement