Ahad 06 Sep 2015 22:54 WIB

Taiwan Trade Mission 2015 Digelar di Jakarta

Red: Muhammad Hafil
Produk elektronik
Foto: Edwin Dwi Putranto/Republika
Produk elektronik

EKBIS.CO, JAKARTA -- Taiwan External Trade Development Council (TAITRA) akan menggelar acara bertajuk Taiwan Trade Mission to Indonesia 2015, pada  14 September 2015 mendatang, di Hotel Borobudur, Jakarta. 

Mr Tony Lin, Director of Taiwan Trade Centre Jakarta, mengatakan bahwa, Trade Mission kali ini akan dihadiri oleh beberapa perusahaan dari Taiwan yang akan bertemu dengan mitra potensial dari Indonesia.

Perusahaan Taiwan yang menjadi peserta di trade mission ini akan memperkenalkan produk terbaru unggulan mereka kepada komunitas bisnis Indonesia. Beragam produk akan ditampilkan dalam Trade Mission kali ini.

Di antaranya,  ICT, Solar PV, UPS, Electonics, Security & Surveillance, LED Lighting dan Machinery. 

"Taiwan Trade Mission memberikan kesempatan yang baik bagi perusahaan Indonesia ataupun individual yang tertarik untuk memulai bisnis dalam bidang tersebut atau expansi bisnis mereka," kata Tony, Ahad (6/9).

Tony mengingatkan bahwa Taiwan merupakan sumber peluang bisnis yang inovatif dan sukses. Trade Mission ini menawarkan peluang kepada komunitas bisnis atau entrepreneur Indonesia untuk bergabung dan mendapatkan peluang bisnis baru yang berpotential.

"Kunjungi Taiwan Trade Mission to Indonesia 2015 di Sumba A Ballroom, Hotel Borobudur. Registrasi tidak dikenakan biaya jadi jangan dilewatkan kesempatan yang langka ini untuk mengeksplorasi peluang bisnis yang baru, inovatif dan berpotential dari Taiwan," kata Tony

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement