EKBIS.CO, JAKARTA -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan saham hari ini, Kamis (17/12), dibuka melonjak. IHSG naik 1,31 persen atau 58,67 poin ke level 4.542,12.
Kesepuluh indeks saham sektoral bergerak ke zona hijau. Indeks saham sektor aneka industri memimpin laju kenaikan hingga 1,665 persen.
Dengan ini, IHSG berhasil melanjutkan pergerakan positifnya dari penutupan kemarin, Rabu (16/12). Kemarin, IHSG naik 74,281 poin atau 1,685 persen ke level 4.483,453.
Penguatan ini terjadi seiring dengan keputusan Bank Sentral AS yang menaikkan suku bunga acuannya. Fed rate tadi malam dinaikkan sebesar 25 basis poin.
Sebelumnya, Analis Saham dari NH Korindo Securities Indonesia, Reza Priyambada mengatakan pasar telah menyesuaikan dengan kenaikan suku bunga the Fed. Pelaku pasar pun tidak terlalu khawatir karena meredanya ketidakpastian penentuan kapan waktu kenaikan Fed rate.
"Di pasar dalam negeri, kondisi tersebut justru dimanfaatkan untuk kembali mengakumulasi saham-saham yang mulai berbalik naik kembali," ungkap dia. (Baca juga: Saham Perbankan dan Properti akan Dongkrak IHSG)