Jumat 05 Feb 2016 08:45 WIB

Dolar AS Melemah Terhadap Mata Uang Global

Red: Nidia Zuraya
Uang dolar AS
Foto: Pixabay
Uang dolar AS

EKBIS.CO,  NEW YORK -- Kurs (nilai tukar) dolar AS turun terhadap sebagian besar mata uang utama lainnya di New York pada Kamis (4/2) atau Jumat (5/2) pagi WIB, di tengah data ekonomi yang lebih lemah dari perkiraan.

Departemen Tenaga Kerja AS melaporkan, Kamis (4/2), angka pengangguran yang disesuaikan secara musiman meningkat 8.000 dari data yang dirilis pekan lalu menjadi 285 ribu. Angka tersebut di atas prediksi pasar sebesar 280 ribu.

Dalam laporan terpisah, Departemen Tenaga Kerja AS mengatakan bahwa produktivitas tenaga kerja sektor usaha non pertanian AS menurun pada tingkat tahunan tiga persen dalam kuartal keempat 2015.

Indeks dolar, yang mengukur mata uang greenback terhadap enam mata uang utama, turun 0,8 persen menjadi 96,528 pada akhir perdagangan.

Pada akhir perdagangan New York, euro naik menjadi 1,1207 dolar AS dari 1,1092 dolar AS di sesi sebelumnya, dan poundsterling Inggris turun menjadi 1,4588 dolar AS dari 1,4598 dolar AS pada sesi sebelumnya. Dolar Australia naik tipis menjadi 0,7200 dolar AS dari 0,7178 dolar AS.

Dolar AS dibeli 116,75 yen Jepang, lebih rendah dari 117,72 yen di sesi sebelumnya. Greenback jatuh menjadi 0,9925 franc Swiss dari 1,0052 franc Swiss, dan menurun menjadi 1,3742 dolar Kanada dari 1,3794 dolar Kanada.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement