Jumat 29 Jul 2016 15:28 WIB

Pemerintah akan Rutin Gelar Pertemuan Otoritas Fiskal Moneter

Red: Nidia Zuraya
Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution mengikuti rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (22/6).
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution mengikuti rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (22/6).

EKBIS.CO, JAKARTA -- Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution memastikan pertemuan antarotoritas moneter dan fiskal untuk membahas perkembangan perekonomian nasional akan dilakukan secara rutin.

"Kita akan melakukan pertemuan secara teratur antara moneter, fiskal dan riil yang lebih teratur, secara reguler, mudah-mudahan dalam dua mingguan," kata Darmin seusai melakukan pertemuan di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (29/7).

Dalam pertemuan tersebut ikut hadir Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo. Meskipun sudah dipastikan pertemuan tersebut akan dilakukan secara reguler, namun Darmin belum mengungkapkan secara detail materi pembahasan dari pertemuan otoritas fiskal dan moneter tersebut.

Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo juga memastikan pertemuan otoritas fiskal dan moneter akan mulai berjalan secara rutin dan teratur, dengan tuan rumah dilakukan secara bergiliran. "Kita berkoordinasi untuk menyakinkan harmonisasi antara fiskal, riil dan moneter yang nantinya berdampak pada pembangunan yang berkesinambungan," ujarnya.

Melalui koordinasi yang dilakukan secara reguler, Agus memastikan pemerintah dan Bank Indonesia akan lebih aktif dalam menjaga keselarasan dalam pembangunan. "Kita mencari format yang teratur, dan pertemuan pagi ini agar koordinasi dan komunikasi bisa lebih baik, sehingga kita bisa merespon lebih proaktif dan keselarasan dalam pembangunan," tutur Agus.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement