Selasa 06 Dec 2016 09:53 WIB

Damri Tambah 30 Bus Baru di Bandara Soekarno Hatta

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Nur Aini
Bus Damri
Foto: Fanny Octavianus/Antara
Bus Damri

EKBIS.CO, JAKARTA -- Perum Damri menambah 30 bus baru yang beroperasi di Bandara Soekarno Hatta. Direktur Pelayanan dan Fasilitas PT AP II Ituk Heriarindri mengatakan hal ini merupakan salah satu upaya peningkatan pelayanan moda transportasi darat yang beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta.

“Tahun ini kami menyiapkan 30 unit bus baru yang merupakan tahap pertama untuk peremajaan bus yang sebelumnya. Sampai akhir 2017 nanti akan dilakukan peremajaan sebanyak 100 unit bus di Bandara Soekarno Hatta ini”, kata Direktur Keselamatan dan Pelayanan Perum Damri, Gede Pasek Swardika melalui keterangan tertulis, Selasa (6/12).

Gede mengatakan Perum Damri meluncurkan 30 unit bus baru tipe New SHD Grand Tourismo. Bus tersebut dilengkapi berbagai fasilitas seperti wifi, TV, audio-video, dan GPS. Selain itu untuk mendukung Program Bus Berkeselamatan, di dalamnya juga dilengkapi fasilitas pemadam kebakaran, palu pemecah kaca, perlengkapan P3K, dan perlengkapan penunjangan keselamatan lainnya.

“Perum Damri menyiapkan ini semua sebagai salah satu langkah nyata mewujudkan tekad Damri Baru yaitu 'Berubah Dengan Kualitas," kata Gede.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement