Ke depan, Fery menegaskan akan membuat produk yang lebih variatif dengan tambahan, corak, dan ditambah asesoris yang makin bervariatif.
Begitu juga akan buat tas untuk anak-anak, karena dalam sebuah usaha jika sudah berdiri bertahun-tahun wajib untuk mengembangkan produknya agar tidak monoton. Ia pun membagi tipsnya bagi yang ingin membuka usaha.
Menurut dia, jangan pernah risau dengan adanya follower karena pembeli sekarang sudah pintar sehingga mampu membedakan mana yang asli dan mana yang pengikut. Ferry lantas memisalkan seekor ular yang depan pasti akan berkreasi dan kreatif namun pengikut tidak akan pernah berkembang.
“Jika kita memikirkan follower maka kita akan hanya sakit saja dan usaha kita akan semakin menurun,” jelasnya.
Ferry juga memberi tips-tips untuk merawat tas natural ini. Antara lain tas natural ini jika sering dipakai maka tas akan semakin awet. Sebaliknya jika sering disimpan di tempat tertutup makan tas akan cepat rusak karena tidak terkena angin. Saat pemakaian tas juga harus dalam keadaan kering.
Kemudian jangan lupa untuk dikeringkan terlebih dahulu ketika akan dimasukkan ke dalam lemari. Jika dimasukkan ke dalam wadah atau semacam tas maka terlebih dahulu untuk dilubangi agar anginnya masuk.
Untuk saat ini, produk Gendhis Natural Bag turut menyediakan boks dan petunjuk perawatan tas agar memudahkan pembeli untuk menyimpan dan merawat tas. Demikian pula sebagai penjual tidak boleh menutupi kecacatan barang agar pembeli tidak merasa dirugikan.
Sudah banyak prestasi kerja yang diraih Ferry. Antara lain penghargaan Kreasi Asesories Tenun Terbaik dari Kementerian Perindustrian, penghargaan Wanita Wirausaha FMINA 2008, Inacraft Award 2010, penghargaan Perempuan Inspiratif NOVA 2011, dan Upakarti KategoriJasa Kepeloporan 2011.