EKBIS.CO, JAKARTA -- Dua anak perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT EDI Indonesia selaku e-Business Provider dan PT Berdikari Logistik Indonesia melakukan kerja sama dalam upaya mendukung percepatan bisnis di bidang logistik dengan layanan sistem aplikasi yang terintegrasi.
Direktur Utama EDII, E Helmi Wantono mengatakan, di tengah tuntutan semakin cepat dan efisiennya bisnis untuk menekan biaya logistik, diperlukan satu layanan yang terintegrasi meliputi warehousing, transporting, dan freight forwarding. Kesemuanya merupakan satu kesatuan dan tidak terpisahkan.
"Untuk menunjang seluruh aspek dimaksud, maka diperlukan satu layanan yang terintegrasi," ujar E Helmi Wantono dalam pernyataan tertulis, Rabu (9/8).
Untuk tahap awal, akan diimplementasikan aplikasi e-Seal yang digunakan untuk mengamankan pengangkutan barang dari pelabuhan ke Tempat Penimbunan Sementara (TPS) milik PT Berdikari. Selain itu, aplikasi e-Seal akan di implemetasikan juga untuk keperluan angkutan domestik non kepelabuhanan.
“Sebagai anak perusahaan BUMN, EDII akan terus berusaha menjalin kerjasama dengan sesama perusahaan dilingkungan BUMN dalam rangka merealisasikan program sinergi antar perusahaan atau anak perusahaan,” ujar Helmi.
Hal senada dikatakan Direktur Utama PT Berdikari Logistik Indonesia, Agus Subrata. Menurutnya kerja sama ini akan mampu meningkatkan layanan bagi para pengguna layanan jasa.
"Sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang logistik, jasa penyelenggaraan Tempat Penimbunan Sementara (TPS), layanan transportasi darat, pergudangan dan layanan antar pulau, Berdikari memiliki keyakinan bahwa dengan terlaksananya kerjasama ini kami akan mampu meningkatkan pelayanan kepada pelanggan-pelanggan pengguna jasa kami," kata Agus.
Setelah aplikasi e-Seal, Implementasi selanjutnya adalah proyek implementasi sistem aplikasi e-Seal, SCM, e-Commerce dan sistem lainnya yang berkaitan dengan bidang logistik.
Sedangkan tahap selanjutnya akan dilakukan implementasi aplikasi SCM dan e-Commerce untuk kemudahan dalam bertransaksi dan kecepatan proses bisnis.