Kamis 01 Feb 2018 13:19 WIB

BPS Catat Inflasi Januari 2018 Sebesar 0,62 Persen

Harga pangan menyumbang inflasi terbesar terutama beras dan daging ayam.

Rep: Ahmad Fikri Noor/ Red: Nur Aini
Inflasi, ilustrasi
Foto: Pengertian-Definisi.Blogspot.com
Inflasi, ilustrasi

EKBIS.CO,   JAKARTA -- Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indeks Harga Konsumen (IHK) atau inflasi sebesar 0,62 persen pada Januari 2018 dibandingkan bulan sebelumnya. Berdasarkan hasil pemantauan BPS di 82 kota, IHK meningkat menjadi 132,10 pada Januari 2018.

"Tingkat inflasi tahun ke tahun pada Januari 2018 (year on year/yoy) sebesar 3,25 persen," ujar Kepala BPS Suhariyanto, Kamis (1/2).

Ia menjelaskan, inflasi terjadi akibat kenaikan harga dari sejumlah indeks kelompok pengeluaran. Kelompok bahan makanan mengalami inflasi sebesar 2,34 persen, kelompok makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau sebesar 0,43 persen, kelompok perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar sebesar 0,23 persen, dan kelompok sandang sebesar 0,5 persen.

Selain itu, kelompok kesehatan mengalami inflasi sebesar 0,28 persen dan kelompok pendidikan, rekreasi, dan olahraga sebesar 0,16 persen. Sementara, kelompok transportasi, komunikasi, dan jasa keuangan mengalami deflasi sebesar 0,28 persen.

Beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga pada Januari 2018 antara lain beras, daging ayam ras, ikan segar, cabai rawit, cabai merah, dan rokok kretek filter.Sedangkan, komoditas yang mengalami penurunan harga antara lain tarif angkutan udara, telur ayam ras, bawang merah, dan tarif kereta api.

Kelompok bahan makanan memberikan andil inflasi sebesar 0,48 persen. Komoditas yang dominan memberikan andil inflasi yakni beras sebesar 0,24 persen, daging ayam ras sebesar 0,07 persen, ikan segar sebesar 0,05 persen, cabai rawit sebesar 0,04 persen, cabai merah 0,03 persen, serta bayam, kentang, jeruk, pepaya, dan tomat buah masing-masing sebesar 0,01 persen. Sementara komoditas yang dominan memberikan andil deflasi yaitu telur ayam ras dan bawang merah masing-masing sebesar 0,01 persen.

Dari 82 kota IHK, BPS mencatat, 79 kota mengalami inflasi dan 3 kota mengalami deflasi pada Januari 2018. Inflasi tertinggi terjadi di Bandar Lampung sebesar 1,42 persen dan terendah terjadi di Tangerang sebesar 0,04 persen. Sementara, deflasi tertinggi terjadi di Jayapura sebesar 1,12 persen dan deflasi terendah terjadi di Meulaboh sebesar 0,14 persen.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement