Kamis 19 Apr 2018 15:20 WIB

Adaro Power Kembangkan Dua PLTS

Satu PLTS merupakan paket yang ditawarkan PLN.

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Teguh Firmansyah
Adaro
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Adaro

EKBIS.CO, JAKARTA -- PT. Adaro Power mulai mengembangkan sayap yang tak hanya bergerak dibidang pembangkit tenaga uap, tetapi juga mulai menjajaki pembangkit listrik berbasis energi terbarukan.

 

Direktur Utama PT. Adaro Power, Darma Djojonegoro menjelaskan saat ini Adaro sedang mengembangkan dua Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS).Satu PLTS merupakan paket yang ditawarkan oleh PLN. Darma menjelaskan, paket yang ditawarkan oleh PLN meliputi grid PLTS yang ada di empat wilayah seperti Aceh, Sumatera Utara, dan Palembang. Saat ini, kata Darma, Adaro sudah lolos dalam tahap Pre Qualification dalam penyediaan paket grid PLTS dari PLN tersebut.

"Kita yang jelas sudah PQ yang paket dengan PLN itu. Kita tinggal sekarang masih cari partner," ujar Darma di Hotel Darmawangsa, Kamis (19/4).

Selain proyek grid PLTS itu, Adaro Power, kata Darma juga sedang mengembangkan PLTS sendiri. Ia mengatakan, saat ini Indonesia sudah cukup baik dan bagus untuk mengembangkan PLTS.

"Sekarang kita lagi cari tanah. Ini kan sudah bagus nih berdasarkan studi, bahwa Indonesia cocok untuk dikembangkan PLTS. Nah, ini kita masih cari tanah," ujar Darma.

Darma menjelaskan, rencananya, pihak Adaro Power mencoba mencari tanah yang lokasinya dekat dengan gardu induk. Sebab, proyeksinya, pembangunan PLTS ini akan dikomersialkan."Kita sih sebenarnya banyak lahan, tapi kita mau coba cari yang dekat dengan gardu induk. Jadi bisa dibeli sama PLN," ujar Darma.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement