Selasa 04 Sep 2018 16:51 WIB

Jonan: Inalum Dapat Pinjaman Asing untuk Beli Saham Freeport

Inalum akan mengeluarkan dana 3,85 miliar dolar AS untuk membeli saham Freeport

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Nidia Zuraya
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Ignasius Jonan
Foto: Republika TV/Irfan Junaidi
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Ignasius Jonan

EKBIS.CO, JAKARTA -- Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan mengatakan dana investasi dari PT Inalum (Persero) untuk mengakuisisi saham PT Freeport Indonesia (FI) sudah tersedia. Menurut Jonan, dana untuk megakuisisi saham FI tersebut berasal dari pinjaman luar negeri.

"Dana investasi Inalum sudah siap, dapat pinjaman luar negeri," kata Jonan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (4/9).

Seperti diketahui, batas waktu proses pembayaran untuk menguasai saham FI yakni dua bulan pasca-penandatanganan head of agreement (HoA) oleh Inalum dan Freeport McMoran.

Dalam perjanjian tersebut, Inalum akan mengeluarkan dana sebesar 3,85 miliar dolar AS untuk membeli hak partisipasi dari Rio Tinto di PTFI dan 100 persen saham FCX di PT Indocopper Investama yang memiliki 9,36 persen saham di FI. "Kan masih sampai akhir September. Semestinya selesai kok," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement