Kamis 02 May 2019 07:26 WIB

Jaga Harga Sembako Stabil, 31 Kecamatan Surabaya Gelar Bazar

Pemkot Surabaya menggelar bazar di 31 kecamatan se-Kota Surabaya

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Christiyaningsih
 Operasi sembako murah (ilustrasi).
Foto: Antara/Syaiful Arif
Operasi sembako murah (ilustrasi).

EKBIS.CO, SURABAYA -- Pemerintah Kota Surabaya menggelar bazar sembako murah di 31 kecamatan se-Kota Surabaya. Penyelenggaraan bazar ini bertujuan menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok menjelang dan saat Ramadhan.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Surabaya Widodo Suryantoro mengatakan setiap harinya akan ada dua titik bazar di satu kecamatan. Bazar berjalan menjelang dan selama Ramadhan. “Tujuannya tentu untuk menyediakan sembako murah kepada warga yang akhirnya terjaga stabilitas harga kebutuhan pokok di Surabaya,” kata Widodo di Surabaya, Rabu (2/5).

Widodo memastikan beberapa dinas di jajaran Pemkot Surabaya nantinya akan berkolaborasi dalam menggelar bazar sembako murah tersebut. Selain itu, bazar juga memberikan kesempatan kepada UKM dan IKM untuk mempromosikan produk-produknya. Dalam setiap bazaar akan melibatkan sekitar 40 UKM atau IKM.

“Bazar semacam ini akan kami gelar di 31 kecamatan di Surabaya selama Ramadhan. Jadi Pemkot Surabaya menggelar bazar ini hingga 28 Mei atau H-6 Lebaran,” ujar Widodo.

Dia memastikan harga barang yang dijual saat bazar itu sangat murah karena langsung dari distributornya. Setiap tempat bazar akan disediakan 1,5 ton beras, satu ton gula, serta 500 pak minyak goreng berukuran satu liter dan dua liter.

"Ada pula bawang merah dan bawang putih serta tepung dan kebutuhan pokok lainnya. Kami jamin harganya sangat murah karena langsung dari distributornya,” kata dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement