Kamis 15 Aug 2019 08:54 WIB

Softbank Mau 'Nyuntik' Startup Edutech dan Agritech Indonesia

Softbank akan mengucurkan investasi pada dua perusahaan startup Indonesia

Rep: Rosmayanti(Warta Ekonomi)/ Red: Rosmayanti(Warta Ekonomi)
Softbank Mau 'Nyuntik' Startup Edutech dan Agritech Indonesia. (FOTO: KrAsia)
Softbank Mau 'Nyuntik' Startup Edutech dan Agritech Indonesia. (FOTO: KrAsia)

Perusahaan kelas kakap asal Jepang, Softbank kabarnya akan mengucurkan investasi pada dua perusahaan rintisan Indonesia. Keduanya ialah startup edutech Ruangguru dan e-commerce perikanan Aruna.

Pernyataan ini disampaikan oleh Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan kepada pers pada dua kesempatan terpisah pekan ini di Jakarta, sebagaimana dilansir laman KrAsia, Kamis (15/8/2019).

Sebelumnya, CEO SoftBank Masayoshi Son mengunjungi Indonesia untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo, Luhut, pejabat lain, dan sejumlah CEO muda pada akhir Juli lalu.

Baca Juga: SoftBank Punya Lengan Investasi Baru, Sudah Siapkan Triliunan

Hasil dari pertemuan tersebut, SoftBank berkomitmen untuk menyalurkan investasi sebesar US$2 miliar melalui platform ride-hailing Grab, yang sudah menerima investasi dalam jumlah besar.

Son pada saat itu juga mengatakan bahwa ia akan berinvestasi ke lebih banyak startup Indonesia. Sayangnya, ia tak menyebutkan nama-nama startup tersebut.

Sepertinya kini SoftBank akan bergabung dengan investor Ruangguru sebelumnya, seperti East Ventures dan UOB. DealStreetAsia melaporkan bahwa kedua investor itu telah menggandakan investasi mereka dalam putaran penggalangan dana yang sedang berlangsung.

Pada awal Juli, sebelum kunjungan Masayoshi Son ke Indonesia, salah satu pendiri dan CEO Ruangguru, Belva Devara mengatakan bahwa perusahaanya akan meningkatkan investasi dalam jumlah besar, yang akan membawanya pada status unicorn tahun ini atau tahun depan.

Investasi tersebut akan digunakan untuk mengembangkan produk baru dan memperluas tim perusahaan, menurut Delvara. Namun, dia tidak menyebutkan jumlah pendanaan atau apakah SoftBank akan menjadi salah satu investornya.

Baca Juga: Gabungkan Kelas Tatap Muka dengan Teknologi, Ruangguru Luncurkan Bimbel Brain Academy

Sementara itu, Aruna merupakan startup perikanan yang menggunakan teknologi untuk meningkatkan mata pencaharian para nelayan dengan menghubungkan mereka dengan pembeli secara langsung.

CEO Aruna Farid Aslam menolak mengomentari kabar investasi Softbank, tetapi ia tidak menyangkal bahwa timnya telah bertemu dengan SoftBank pada beberapa kesempatan.

"Memang benar bahwa Aruna saat ini (dalam) penggalangan dana dan kami akan mengumumkannya setelah semuanya selesai," kata Aslam.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement