Senin 19 Aug 2019 15:53 WIB

East Ventures Raih Penghargaan Sebagai Perusahaan Modal Ventura Terkonsisten di Dunia

Dana investasi East Ventures memiliki performa yang lebih baik

Rep: Yosi Winosa(Warta Ekonomi)/ Red: Yosi Winosa(Warta Ekonomi)
East Ventures Raih Penghargaan Sebagai Perusahaan Modal Ventura Terkonsisten di Dunia. (FOTO: Tanayastri Dini Isna)
East Ventures Raih Penghargaan Sebagai Perusahaan Modal Ventura Terkonsisten di Dunia. (FOTO: Tanayastri Dini Isna)

Dalam laporan terbaru, Preqin menobatkan East Ventures sebagai “The Most Consistently Top Performing Venture Capital Fund Managers” (Perusahaan Modal Ventura dengan Performa Terbaik yang Paling Konsisten) di dunia. 

Riset tersebut menunjukkan bahwa tiga dana investasi East Ventures memiliki performa yang lebih baik dibanding perusahaan modal ventura global lainnya dan berhasil masuk dalam kuartil teratas. 

Gelar ini menempatkan East Ventures, yang merupakan perusahaan modal ventura asal Indonesia, setara dengan perusahaan-perusahaan modal ventura besar lainnya di Amerika Serikat dan Hong Kong. East Ventures pun menjadi satu-satunya VC asal Asia Tenggara yang mendapatkan gelar bergengsi tersebut.

Baca Juga: Disokong East Venture, The Fit Company Akuisisi 3 Startup Lokal

Preqin sendiri merupakan perusahaan internasional yang menyediakan data dan informasi keuangan tentang pasar aset alternatif, seperti Private Equity, Modal Ventura, Hedge Funds, dan lain-lain. Laporan tersebut disusun oleh tim riset Preqin yang mengumpulkan data dan informasi di seluruh dunia

Penghargaan ini juga semakin mempertegas posisi ekosistem startup di Indonesia dan Asia Tenggara yang semakin menjanjikan dan matang.

Untuk menentukan perusahaan modal ventura terbaik pada laporan tersebut, Preqin mengumpulkan data performa IRR (Internal Rate of Return) dari seluruh perusahaan modal ventura di dunia. IRR sendiri merupakan persentase keuntungan yang diberikan oleh VC kepada investor (LP) mereka. Performa dari para VC tersebut kemudian dibagi menjadi beberapa kelompok, dan kelompok teratas disebut dengan kuartil teratas (top quartile).

Baca Juga: Raih Rp27,7 Miliar dari East Ventures, Startup Logistik Ini Ekspansi ke Indonesia

Pada umumnya, modal ventura dapat memiliki angka IRR yang tinggi dengan berinvestasi kepada startup dengan ekosistem yang matang seperti di Amerika Serikat maupun Cina.  Sementara East Ventures sejak awal berdiri sepuluh tahun lalu, terus memberikan dukungan kepada lebih dari 150 startup di Indonesia dan Asia Tenggara. 

Sebelumnya, East Ventures juga mendapatkan gelar sebagai perusahaan modal ventura tahap awal paling aktif di dunia pada kuartal ketiga tahun 2018 menurut Crunchbase.

East Ventures memiliki rekam jejak yang kuat dalam mengembangkan ekosistem teknologi di Asia dan mendukung perusahaan di masa awal mereka merintis usahanya, seperti Tokopedia, Traveloka, Ruangguru, Warung Pintar, Disdus (diakuisisi oleh Groupon), Kudo (diakuisisi oleh Grab), Loket (diakuisisi oleh Gojek), Shopback, Techinasia, IDN Media, Moka, CoHive, dan Omise.

Baca Juga: Satu Lagi, Startup Logistik Indonesia Disuntik East Ventures

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement