Warta Ekonomi.co.id, Jakarta
Gibran Rakabuming Raka akan beralih menjadi politikus setelah mendaftarkan diri sebagai calon wali kota Solo. Sebelum berniat terjun ke dunia politik, Gibran telah membangun beberapa bisnisnya. Oleh karena itu, bisnisnya tersebut akan ia turunkan kepada adiknya, Kaesang Pangarep.
"Kalau usaha bisnis kan bisa dijalankan orang lain. Sekarang kan Kaesang sudah lulus, sudah bisa saya delegasikan ke Kaesang. Minggu depan dia lulus," ujar Gibran.
Baca Juga: Gibran jadi Politisi, Kaesang Dapat Warisan ini...
Mendengar kabar tersebut, membuat Kaesang langsung meresponnya dengan mengunggah cuitan di Twitter pribadinya @kaesangp.
SAYA CALON BOS ANDA WAHAI @markobar1996 https://t.co/N5WHzDobgo
— Kaesang Pangarep (@kaesangp) October 6, 2019
“SAYA CALON BOS ANDA WAHAI @markobar1996," tulis anak bontot Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini.
Cuitan tersebut mendapat banyak respons dari warganet. Ada yang mendukungnya, namun ada pula yang memberikan nasihat.
Baca Juga: Retorika Gibran, Harus Bangga Kuliner Asli Indonesia
"Ingat mas, jabatan itu hanya titipan. Nggak usah sombong," nasihat salah satu warganet.
Selain Markobar, jauh sebelumnya, Gibran telah memiliki usaha katering yang diberi nama Chili Pari. Pada Juni 2019, Gibran bersama adiknya Kaesang Pangarep, chef Arnold Poernomo, dan Randy Julius Kartadinata membuka usaha kuliner berkonsep rice bowl yang diberi nama Mangkok Ku.