EKBIS.CO, JAKARTA -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di zona hijau pada perdagangan Kamis (20/2). Indeks saham dibuka menguat 0,21 persen ke level 5.941,45 dari penutupan perdagangan sebelumnya di level 5.928,79.
Pada perdagangan hari ini, IHSG diprediksi akan melanjutkan penguatannya. Penguatan ini didorong turunnya kekhawatiran terhadap virus corona. Pasar tampaknya mulai optimistis dengan kondisi global.
"Kekhawatiran terhadap penyebaran virus corona telah menurun. Selain itu semakin banyak juga korban yang sembuh," kata Analis riset Artha Sekuritas Indonesia, Dennies Christopher, Kamis (20/2).
Secara teknikal, Dennies menjelaskan, candlestick membentuk long white body dan stochastic melebar setelah membentuk goldencross. Pergerakan ini mengindikasikan adanya potensi penguatan dalam jangka pendek. Namun penguatan ini diperkirakan hanya akan bersifat sementara.
Senada, Associate Director Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas, melihat IHSG memiliki peluang menguat pada hari ini. "Kami melihat saat ini IHSG berpeluang ditradingkan pada level 5.879-5.969," kata Nico.
Nico mengakui, virus corona menjadi sentimen besar bagi pergerakan sejumlah bursa saham di dunia. Virus ini diklaim telah memperlambat pertumbuhan ekonomi China.
Jika gangguan dari virus berakhir dengan cepat, Nico berharap ekonomi China akan segera bangkit kembali. Pasalnya, virus corona telah mengakibatkan penurunan yang tajam pada PDB China.