Kamis 17 Dec 2020 15:40 WIB

Bio Farma Raih Hattrick Peringkat Gold Rank di ASRRAT 2020

Bio Farma berkomitmen untuk terus berkontribusi kepada masyarakat dan lingkungan

Red: Hiru Muhammad
Peneliti beraktivitas di ruang riset vaksin Merah Putih di kantor Bio Farma, Bandung, Jawa Barat.
Foto: Dhemas Reviyanto/ANTARA FOTO
Peneliti beraktivitas di ruang riset vaksin Merah Putih di kantor Bio Farma, Bandung, Jawa Barat.

EKBIS.CO, BANDUNG--Melalui Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2020 yang diselenggarakan National Center for Sustainabillity Reporting (NCSR), Bio Farma kembali meraih peringkat Gold Rank. Tahun ini merupakan ketiga kalinya Bio Farma meraih peringkat Gold Rank sejak tahun 2018. Pagelaran di tengah pandemi ini berlangsung secara semi online, sebagaian penyerahan trofi berlangsung offline di Hotel Mulia Jakarta.

Penghargaan diserahkan oleh Ali Darwin selaku Ketua NCSR, didampingi Eko Ganis selaku Ketua Dewan Juri kepada Iwan Setiawan selaku Kepala Bagian Komunikasi Perusahaan Bio Farma.

Prof Bambang Brodjonegoro, Ph.D, Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional menyampaikan keynote speech pada Forum yang disiarkan secara online ini dan diikuti  peserta dari Indonesia dan negara-negara lainnya di Asia Tenggara. “Keberlanjutan memerlukan inovasi” tegas Prof. Bambang Brodjonegoro. Lebih lanjut beliau mengatakan  pandemi ini membuat gaya hidup manusia berubah. “Selain itu harus diakui pula bahwa lingkungan menjadi lebih bersih” ujarnya.

Iwan Setiawan menyatakan “Apresiasi yang luar biasa untuk seluruh insan Bio Farma dalam mempertahankan penghargaan ini. Sebuah kebanggan juga bagi kami, artinya kami sebagai industri yang bergerak di bidang lifescience memiliki komitmen untuk terus berkontribusi kepada masyarakat, lingkungan dan tanggung jawab terhadap produk dan pegawai sebagai sumber daya manusia yang sangat berharga bagi perusahaan. 

Selama 12 tahun, sejak tahun 2005 sampai dengan 2017, pagelaran ini disebut Sustainability Reporting Awards. Namun sejak tahun 2018, NCSR merubah sistemnya dari Penghargaan (Award) menjadi Pemeringkatan (Rating). ASRRAT merupakan ajang Apresiasi tahunan yang diberikan kepada perusahaan yang telah berkontribusi terhadap pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).

Bio Farma sendiri telah mengikuti ajang Sustainability Report Award sejak tahun 2015 dan pada tahun 2016 pernah mendapatkan penghargaan Best Sustainability Report Category Manufactures” pada ajang 12th Sustainability Reporting Award 2016.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement