Senin 15 Mar 2021 08:19 WIB

Perjalanan Udara AS Mencapai Level Tertinggi dalam Setahun

Semenjak pandemi lalu lintas udara AS jatuh ke rekor terendah pada April 2019.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Nidia Zuraya
 Bandara Internasional John F Kennedy di New York, Amerika Serikat.
Foto: solutionsbyharper.com
Bandara Internasional John F Kennedy di New York, Amerika Serikat.

EKBIS.CO,  WASHINGTON – Bandara di Amerika Serikat (AS) mencatat jumlah penumpang tertinggi dalam satu tahun pada Jumat (12/3). Peningkatan perjalanan udara tersebut terjadi setelah menurunnya jumlah penumpang pesawat karena pandemi Covid-19.

Dikutip dari Channel News Asia, Ahad (14/3) lebih dari 1,35 juta penumpang pesawat di bandara Amerika pada Jumat (12/3). Menurut Administrasi Keselamatan Transportasi AS, angka tersebut tertinggi sejak 15 Maret tahun lalu.

Baca Juga

Tertinggi sebelumnya terjadi pada Januari 2021 yakni 1,33 juta penumpang. Meskipun sudah pulih, volumenya masih hampir setengah dari keadaan normal.

Semenjak pandemi Covid-19, lalu lintas udara jatuh ke rekor terendah 87.534 penumpang pada 14 April 2019.

Amerika Serikat telah dilanda wabah virus terbesar di dunia dengan sekitar 534 ribu kematian. Meskipun begitu, AS telah memberikan lebih dari 100 juta dosis vaksin dan jumlah kasus baru telah turun dari titik tertingginya.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement