Selasa 12 Apr 2022 00:44 WIB

KAI Balai Yasa Surabaya Percepat Perbaikan Kereta Api Jelang Lebaran

Untuk mendukung penuh program angkutan Lebaran 2022, perbaikan dipercepat 75 kereta

Red: Hiru Muhammad
Sejumlah teknisi memperbaiki mesin pendingin kereta api di Balai Yasa Surabaya Gubeng, Surabaya, Jawa Timur, Senin (11/4/2022). Perbaikan-perbaikan kereta api di Balai Yasa Surabaya Gubeng tersebut untuk mempersiapkan armada kereta api dalam angkutan Lebaran 2022.
Foto: Antara/Didik Suhartono
Sejumlah teknisi memperbaiki mesin pendingin kereta api di Balai Yasa Surabaya Gubeng, Surabaya, Jawa Timur, Senin (11/4/2022). Perbaikan-perbaikan kereta api di Balai Yasa Surabaya Gubeng tersebut untuk mempersiapkan armada kereta api dalam angkutan Lebaran 2022.

EKBIS.CO, SURABAYA--PT KAI Balai Yasa Surabaya Gubeng, sebagai salah satu lokasi perawatan besar sarana perkeretaapian, mempercepat perbaikan sarana KA menjelang masa angkutan Lebaran 2022.

General Manager Balai Yasa Surabaya Gubeng, Dominicus Agung Wawan Purnawan di Surabaya, Senin (11/4/2022), mengatakan sejak Januari 2022 Balai Yasa Surabaya Gubeng melakukan perbaikan rata-rata 50 kereta per bulan. Untuk mendukung penuh program angkutan Lebaran 2022, perbaikan dipercepat untuk 75 kereta, khususnya untuk empat wilayah daerah operasi (Daop), di antaranya Daop 6 Yogyakarta, Daop 7 Madiun, Daop 8 Surabaya, dan Daop 9 Jember.

Baca Juga

"Saat ini, masih terdapat 20 kereta yang sudah dalam tahap finishing, dan ditargetkan selesai tanggal 18 April 2022. Dan kami akan terus mendukung penuh program angkutan Lebaran 2022 dengan mengedepankan aspek selamat, nyaman, dan sehat," katanya.

Dalam proses bisnis keseharian, Balai Yasa Surabaya Gubeng melakukan proses perbaikan yang terdiri dari proses disassembly, perawatan komponen, dan proses assembly. Sebelum sarana tersebut dioperasikan, Balai Yasa Surabaya Gubeng akan melakukan proses final test yang terdiri dari pemantauan sistem pengkondisian udara, pengecekan sistem pengereman, dan uji kebocoran kereta.

KAI telah menetapkan masa Angkutan Lebaran, yaitu H-10 sampai H+10 Lebaran atau 22 April 2022 sampai 13 Mei 2022 dengan menyediakan sebanyak 516.780 tempat duduk. Khusus di Daop 8 Surabaya, pengelola telah menjual 58.492 tiket KA jarak jauh atau 13 persen dari total tiket yang disediakan."Dan masyarakat dapat segera melakukan pemesanan tiket melalui KAI Access, web kai.id, dan seluruh channel penjualan tiket KAI resmi lainnya," katanya.

 

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement