Selasa 07 Jun 2022 17:35 WIB

IHSG Ditutup Menguat, Saham GOTO dan ABBA Meroket dan Masuk Top Gainers

IHSG ditutup menguat meski sebagian saham teknologi alami penurunan

Red: Ichsan Emrald Alamsyah
 Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona positif pada perdagangan Selasa (7/6/2022). IHSG menguat sebesar 0,63 persen ke level 7.141,04 setelah sebelumnya hampir menyentuh level 7.200.
Foto: Prayogi/Republika.
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona positif pada perdagangan Selasa (7/6/2022). IHSG menguat sebesar 0,63 persen ke level 7.141,04 setelah sebelumnya hampir menyentuh level 7.200.

EKBIS.CO,  JAKARTA -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona positif pada perdagangan Selasa (7/6/2022). IHSG menguat sebesar 0,63 persen ke level 7.141,04 setelah sebelumnya hampir menyentuh level 7.200.

Investor asing membukukan pembelian bersih senilai Rp 116,90 miliar. Saham Bank Mandiri berkode BMRI menjadi yang paling banyak dikoleksi sementara berikutnya ada INCO, ANTM, INDF, FILM, INDY dan UNTR. Sementara saham yang dilepas asing tertinggi ada BBCA, TLKM, BBRI, BBNI, ASII, HEAL dan BUMI.

Berikutnya top gainer hari ini dipimpin Energi Mega Persada Tbk naik sebesar 24,79 persen. Berikut RAJA naik 19,67 persen dan SRTG tumbuh 12,38 persen. 

Selain itu saham ABBA dan GOTO juga meroket serta kembali masuk Top Gainers yaitu naik 12,3 persen dan 10,3 persen. Selanjutnya ada BHIT naik 9,09 persen dan KUAS sebesar 8 persen. Kemudian top gainers lainnya adalah, ADMR, SICO, HMSP, ADRO, LAND, ITMG dan INDY.

Sedangkan untuk Top Losers uniknya sebagian adalah saham saham teknologi yang sempat menguat pekan kemarin. Top Losers antara lain ada YELO, WIRG, WINR, BCAP, IATA, TRUE, PTBA, HAIS, DOID, ARTO, MDKA, FREN, TLKM, SMDR, MARI, EMTK, BUKA.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement