Kamis 04 Aug 2022 14:05 WIB

Tokopedia: Konsumen Reksa Dana Naik 1,5 Kali Lipat di Juni 2022

Tokopedia luncurkan produk Reksa Dana Pendapatan Tetap dengan Manulife

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Instrumen investasi digital semakin diminati masyarakat. Head of Investment and Insurance Tokopedia, Ruth Afrita, mengatakan hal ini terlihat dari kenaikan jumlah pengguna Tokopedia Reksa Dana sebesar hampir 1,5 kali lipat pada Juni 2022 dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.
Foto: tokopedia.com
Instrumen investasi digital semakin diminati masyarakat. Head of Investment and Insurance Tokopedia, Ruth Afrita, mengatakan hal ini terlihat dari kenaikan jumlah pengguna Tokopedia Reksa Dana sebesar hampir 1,5 kali lipat pada Juni 2022 dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

EKBIS.CO,  JAKARTA -- Instrumen investasi digital semakin diminati masyarakat. Head of Investment and Insurance Tokopedia, Ruth Afrita, mengatakan hal ini terlihat dari kenaikan jumlah pengguna Tokopedia Reksa Dana sebesar hampir 1,5 kali lipat pada Juni 2022 dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

Sebagai upaya mempermudah masyarakat dalam berinvestasi, Tokopedia meluncurkan produk terbaru Reksa Dana Pendapatan Tetap (RDPT) yang bekerja sama dengan pengelola investasi PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI) untuk produk konvensional dan PT Bahana TCW Investment Management untuk produk syariah.

"Dengan semakin banyaknya pilihan investasi di Tokopedia, masyarakat dapat memilih instrumen investasi yang paling sesuai dengan tujuan investasi di awal, dapat mengenali profil risiko investasi, serta disiplin menyisihkan dana setiap bulan agar tujuan investasi dapat dicapai," kata Ruth dalam keterangannya, Kamis (4/8).

Sejak diluncurkan pada Mei hingga Juni 2022, Ruth melihat adanya peningkatan transaksi pada produk RDPT di beberapa wilayah, seperti Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Yogyakarta dan Cirebon. Kolaborasi dengan mitra strategis juga akan terus dilakukan untuk mendorong inklusi keuangan dalam negeri.

RDPT merupakan pilihan investasi yang aman dan terpercaya karena didukung oleh Bareksa sebagai Agen Penjual Reksa Dana (APERD). Bareksa telah terdaftar dan diawasi langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

CEO & Presiden Direktur MAMI Afifa mengatakan, hadirnya produk reksa dana Manulife Obligasi Negara Indonesia II (MONI) Kelas D1 di Tokopedia tentunya memberikan kemudahan akses bagi para investor dan menjadi solusi investasi bagi pengguna Tokopedia yang ingin ikut menikmati peluang investasi RDPT.

"Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan Tokopedia dalam menyediakan solusi investasi terpercaya bagi masyarakat," kata Afifa.

PT Bahana TCW Investment Management menyambut baik kemitraan strategis dengan Tokopedia. Direktur PT Bahana TCW Investment Management, Danica Adhitama, mengatakan kemitraan ini menjadi jawaban atas tingginya permintaan terhadap produk-produk investasi.

"Lewat kemitraan ini, kami dapat memperluas distribusi produk investasi serta menjawab tingginya minat investasi investor Indonesia di berbagai efek dan instrumen pasar keuangan melalui kanal digital," ujar Danica.

RDPT adalah jenis reksa dana yang mengalokasikan minimum pengelolaan dana sebesar 80 persen pada obligasi. Siapa pun bisa mendaftar dan mulai berinvestasi di RDPT dengan sangat mudah mulai dari Rp10.000 dan mendapatkan potensi keuntungan sampai 7 persen per tahun.

RDPT merupakan jenis investasi yang memiliki level risiko rendah-sedang dan cocok untuk investor yang memiliki profil risiko dengan tingkat toleransi moderat. Jenis investasi ini juga sesuai bagi investor yang memiliki tujuan investasi jangka pendek dan menengah dengan waktu optimal investasi 1-3 tahun.

Selain RDPT, Tokopedia menyediakan Reksa Dana Pasar Uang (RDPU) yang terdiri dari 100 persen instrumen pasar uang. Jenis investasi ini sesuai bagi investor dengan tujuan jangka pendek, seperti penyimpanan dana darurat, serta cocok bagi pengguna yang baru mulai berinvestasi karena memiliki level risiko yang rendah.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement