EKBIS.CO, JAKARTA -- PT Pertamina (Persero) sedang melakukan uji coba pembelian LPG 3 kg atau elpiji gas melon di lima kecamatan dengan menggunakan KTP. Langkah ini dilakukan perusahaan untuk mengupayakan subsidi tepat sasaran.
Coorporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting menjelaskan, uji coba yang diinisiasi pemerintah melalui Kementerian ESDM ini sebagai salah satu upaya menyalurkan barang subsidi dalam hal ini elpiji melon tepat sasaran. Lima kecamatan yang menjadi lokasi uji coba antara lain, Kecamatan Cipondoh, Kabupaten Tangerang.
Lalu, Kecamatan Ciputat di Kabupaten Tangerang Selatan, Kecamatan Ngalian di Kabupaten Semarang, Kecamatan Batu Alian di Batam dan di Mataram, NTB. "Uji coba masih berjalan. Kami cocokkan data pembeli melalui KTP dengan data TNP2K dan data P3KE," ujar Irto kepada Republika, Ahad (15/1/2023).
Irto menjelaskan masyarakat di lima kecamatan bisa langsung datang ke penyalur atau agen resmi Pertamina untuk bisa mendapatkan gas melon. Nantinya, Pertamina mencocokan data KTP tersebut ke data base sesuai TNP2K dan P3KE.
"Jika memang datanya belum tercatat, kita masih membolehkan dengan data yang kami catat secara manual. Kami juga mempersiapkan sistem untuk verifikasinya," ujar Irto.
Jika di lima kecamatan ini berjalan baik, kata Irto, Pertamina dan pemerintah akan berdiskusi lebih lanjut terkait perluasan uji coba. Irto memastikan ketersediaan tabung elpiji gas melon masih tersedia dan bisa diakses masyarakat yang memang berhak.