Rabu 10 May 2023 09:37 WIB

IHSG Berbalik Arah ke Zona Hijau, Cek Rekomendasi Saham Analis Hari Ini

IHSG naik ke level 6.808,88 atau menguat sebesar 0,43 persen.

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Ahmad Fikri Noor
Pekerja membersihkan lantai di depan layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (26/4/2023). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berbalik arah ke zona hijau setelah dibuka turun pada Rabu (10/5/2023).
Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Pekerja membersihkan lantai di depan layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (26/4/2023). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berbalik arah ke zona hijau setelah dibuka turun pada Rabu (10/5/2023).

EKBIS.CO, JAKARTA -- Indeks harga saham gabungan (IHSG) berbalik arah ke zona hijau setelah dibuka turun pada Rabu (10/5/2023). IHSG naik ke level 6.808,88 atau menguat sebesar 0,43 persen. 

IHSG berpotensi melanjutkan kenaikannya pada hari ini. "IHSG berpeluang rebound, tapi trennya masih bearish jika ditutup di bawah 6.815," kata Head of Technical Research BNI Sekuritas Andri Zakarias Siregar.

Baca Juga

Kemarin, sebagian besar bursa di kawasan regional Asia Pasifik mengalami koreksi. Beberapa bursa yang mencatat penurunan cukup signifikan adalah Hang Seng dan SSE Composite Index, sementara Nikkei dan IHSG mengalami penguatan. 

China mencatat surplus neraca perdagangan sebesar 90,2 miliar dolar AS pada April 2023, lebih tinggi dari perkiraan. Household spending Jepang pada Maret 2023 turun 1,9 persen yoy dibandingkan perkiraan sebesar 0,4 persen yoy. Indeks keyakinan konsumen (IKK) Indonesia pada April 2023 naik mencapai 126,1.

Dari AS, indeks Dow Jones Industrial Average ditutup melemah sebesar 0,17 persen. Begitu juga dengan S&P 500 turun sebesar 0,46 persen, sementara indeks Nasdaq juga terkoreksi sebesar 0,63 persen. 

"Investor bersiap menghadapi laporan inflasi yang akan dirilis pekan ini serta perkembangan batas utang Amerika Serikat," kata Andri.

BNI Sekuritas merekomendasikan sejumlah saham untuk ditransaksikan hari ini.

1. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI)

Resist: 5.125/5.225/5.325/5.475

Support: 5.025/4.950/4.900/4.780 

Rekomendasi: SPECULATIVE BUY target 5.225/5.325 stop loss below 4.950

 

2. PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk (TLKM)

Resist: 4.100/4.190/4.250/4.330

Support: 4.030/4.000/3.940/3.880 

Rekomendasi: SPECULATIVE BUY target 4.150/4.190 stop loss below 4.000

 

3. PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA)

Resist: 3.400/3.490/4.600/4.770

Support: 3.270/3.240/3.040/2.950

Rekomendasi: BUY 3.300-3.350 target 3.490/3.600 stop loss di bawah 3.240

 

4. PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR)

Resist: 3.540/3.570/3.630/3.700.

Support: 3.460/3.420/3.350/3.310

Rekomendasi: BUY IF BREAK 3.510 target 3.570/3.630 stop loss di bawah 3.400

 

5. PT Astra International Tbk (ASII)

Resist: 6.375/6.450/6.575/6.700

Support: 6.250/6.150/6.025/6.000

Rekomendasi: AKUMULASI BUY target 6.450/6.500 stop loss di bawah 6.175

 

6. PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK)

Resist: 730/745/760/800

Support: 715/705/685/650

Rekomendasi: AKUMULASI BUY target 735/750 stop loss di bawah 675

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement