Jumat 08 Dec 2023 18:44 WIB

QRIS Sekarang Bisa Transfer, Tarik, dan Setor Tunai, Segini Biayanya

Fitur ini dapat dimanfaatkan oleh seluruh merchant QRIS.

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Lida Puspaningtyas
Warga melakukan transaksi menggunakan QRIS di sebuah kafe di Bandung, Jawa Barat, Senin (13/11/2023). Perusahaan penyedia solusi untuk fintech UnaFinancial, memperkirakan jumlah pengguna aplikasi pembayaran QRIS di Indonesia tumbuh sebesar 54% pada 2025 dibandingkan dengan 2023. Indonesia diperkirakan akan menjadi negara dengan jumlah pengguna kode QR terbesar di Asia Tenggara dengan total 1,77 juta orang pada 2025.
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
Warga melakukan transaksi menggunakan QRIS di sebuah kafe di Bandung, Jawa Barat, Senin (13/11/2023). Perusahaan penyedia solusi untuk fintech UnaFinancial, memperkirakan jumlah pengguna aplikasi pembayaran QRIS di Indonesia tumbuh sebesar 54% pada 2025 dibandingkan dengan 2023. Indonesia diperkirakan akan menjadi negara dengan jumlah pengguna kode QR terbesar di Asia Tenggara dengan total 1,77 juta orang pada 2025.

EKBIS.CO, JAKARTA -- Bank Indonesia (BI) resmi meluncurkan QRIS Tuntas. Selain pembayaran, fitur ini juga memungkinkan QRIS melakukan pengiriman uang atau transfer, tarik tunai serta setor tunai.

Deputi Direktur Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia Arya Rangga Yogasati mengatakan QRIS Tuntas juga dapat digunakan untuk bertransaksi dengan aplikasi keuangan nonbank seperti dompet digital.

Baca Juga

"Dengan QRIS Tuntas mau itu bank ataupun uang elektronik seperti DANA, Gopay, OVO, itu nanti bisa tarik tunai," kata Rangga dalam sosialisasi QRIS Tuntas, Jumat (8/12/2023).

Rangga mengatakan diluncurkannya QRIS Tuntas ini sebagai bagian dari upaya BI dalam mengefisiensikan berbagai layanan pembayaran, salah satunya tarik tunai. Ini juga komitmen BI dalam mendorong aspek keamanan di industri.

Menurut Rangga, fitur ini dapat dimanfaatkan oleh seluruh merchant QRIS yang saat ini jumlahnya mencapai 29 juta lebih pengguna. Namun, para merchant ini sebelumnya harus memenuhi beberapa persyaratan tertentu.

"Bukan kami ingin persulit tapi justru kami ingin pastikan keamanannya. Kami tidak ingin ada dana masyarakat disalahgunakan karena keamanan dan kinerja merchant yang kami tidak ketahui," ujar Rangga.

Lebih lanjut, Rangga menjelaskan, fitur transfer, tarik tunai dan setor tunai pada aplikasi keuangan nonbank baru tersedia di platform DANA. Saat ini, BI masih mengembangkan QRIS Tuntas di aplikasi lainnya.

Setiap transaksi baik transfer, setor tunai, dan tarik tunai yang menggunakan fitur QRIS Tuntas akan dikenai tarif. Berikut rinciannya:

1. Transaksi sesama bank

- tarik tunai Rp 0

- transfer Rp 0

2. Transaksi antar bank

- tarik tunai Rp 6.500

- transfer Rp 2.000-Rp 2.500

3. Transaksi setor tunai Rp 5.000

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement