Kamis 01 Feb 2024 09:13 WIB

Dorong Peningkatan Omzet UMKM, BRI Bagikan Hadiah Undian Promo di Pasar Tanah Abang

Program DUBU BRI pun telah berlangsung pada 1 Maret sampai 15 Desember 2023

Red: Ichsan Emrald Alamsyah
BRI menyelenggarakan Program Dagang Untung Belanja Untung (DUBU). DUBU yang telah dilakukan sejak 2023, dihadirkan khusus untuk pedagang dan pengunjung Pasar Tanah Abang Blok B. Para pedagang maupun pengunjung yang bertransaksi menggunakan Kartu Kredit/Debit BRI dan BRImo di mesin EDC BRI dan QRIS BRI akan mendapatkan poin. Selanjutnya, poin tersebut dikumpulkan dan diundi untuk ditukar menjadi hadiah dari BRI.
Foto: dok BRI
BRI menyelenggarakan Program Dagang Untung Belanja Untung (DUBU). DUBU yang telah dilakukan sejak 2023, dihadirkan khusus untuk pedagang dan pengunjung Pasar Tanah Abang Blok B. Para pedagang maupun pengunjung yang bertransaksi menggunakan Kartu Kredit/Debit BRI dan BRImo di mesin EDC BRI dan QRIS BRI akan mendapatkan poin. Selanjutnya, poin tersebut dikumpulkan dan diundi untuk ditukar menjadi hadiah dari BRI.

EKBIS.CO,  JAKARTA -- Dukungan terhadap peningkatan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) terus dilakukan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Yang terbaru, BRI menyelenggarakan Program Dagang Untung Belanja Untung (DUBU).

DUBU yang telah dilakukan sejak 2023, dihadirkan khusus untuk pedagang dan pengunjung Pasar Tanah Abang Blok B. Para pedagang maupun pengunjung yang bertransaksi menggunakan Kartu Kredit/Debit BRI dan BRImo di mesin EDC BRI dan QRIS BRI akan mendapatkan poin. Selanjutnya, poin tersebut dikumpulkan dan diundi untuk ditukar menjadi hadiah dari BRI.

Direktur Jaringan dan Layanan BRI Andrijanto mengatakan bahwa program ini ditujukan untuk memberikan apresiasi kepada nasabah atas loyalitasnya selama ini kepada BRI. "DUBU merupakan wujud nyata BRI untuk mendukung para pedagang UMKM khususnya di Pasar Tanah Abang Blok B. DUBU diharapkan dapat menjadi booster untuk meningkatkan omzet para pedagang. Berbagai hadiah dan manfaat ini adalah bentuk terima kasih BRI kepada nasabah setia, khususnya pedagang dan pengunjung Pasar Tanah Abang Jakarta," ujarnya.

Tak tanggung-tanggung, hadiah untuk para pedagang terdiri dari 1 unit mobil Hyundai Stargazer, 6 unit sepeda motor Honda Vario, 15 logam emas masing-masing seberat 10gr, 30 logam emas masing-masing seberat 5gr, dan 75 hadiah hiburan lainnya.

Sementara itu, hadiah dibagikan untuk para pengunjung yakni 1 unit mobil Avanza, 3 unit sepeda motor Vario, 15 logam emas masing-masing seberat 5gr serta 75 hadiah hiburan.

Program DUBU ini pun telah berlangsung pada 1 Maret sampai 15 Desember 2023, dengan periode pengundian dibagi menjadi tiga tahap, yakni tahap I pada bulan Juni 2023 (Tahap 1), tahap II pada bulan Oktober 2023 (Tahap 2), tahap III pada 29 Januari 2024. Pengundian selalu diramaikan juga dengan hiburan serta game berhadiah dan doorprize yang menarik dari BRI.

“Animo besar dari pedagang dan pengunjung di Pasar Tanah Abang ini diharapkan dapat menciptakan ekosistem cashless transaction yang berkelanjutan sehingga dapat membantu menyukseskan program nontunai dan di sisi lain meningkatkan omzet penjualan UMKM,” pungkas Andrijanto.

Sebagai informasi, transaksi cepat dan mudah dapat dilakukan melalui BRImo. Super apps digital banking milik BRI ini pun terus mencatatkan kinerja yang positif. Hal tersebut ditunjukkan dari rata-rata pertumbuhan pengguna BRImo yang mencapai lebih dari 1 juta user per bulan.

Hingga 31 Desember 2023, jumlah user BRImo mencapai lebih dari 31,6 juta user dengan jumlah transaksi finansial mencapai 3,08 miliar transaksi. Jumlah ini pun meningkat 71,42 persen year-on-year (yoy) dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya. 

Kemudian untuk nilai transaksi tembus Rp4,158 triliun dengan peningkatan 58,39 persen yoy, sedangkan dari sisi pendapatan, sepanjang 2023 total pendapatan transaksi melalui BRImo mencapai Rp 2,432 triliun. Nilai tersebut tumbuh 72,52 persen secara yoy dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement