Kamis 15 Feb 2024 17:01 WIB

IHSG Melejit, Analis Ingatkan Faktor Sentimen Jangka Pendek Pemilu

IHSG ditutup menguat 93,54 poin atau 1,30 persen ke posisi 7.303,28.

Red: Ahmad Fikri Noor
Pekerja berada di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).
Foto: Republika/Prayogi
Pekerja berada di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

EKBIS.CO,  JAKARTA -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis (15/1/2024) sore, ditutup naik mengikuti penguatan bursa saham kawasan Asia dan global.

IHSG ditutup menguat 93,54 poin atau 1,30 persen ke posisi 7.303,28. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 15,15 poin atau 1,53 persen ke posisi 1.003,31.

Baca Juga

“Sentimen jangka pendek seperti pemilihan umum (pemilu) tidak akan relevan untuk mempengaruhi pergerakan indeks,” ujar Head of Research Team Mirae Asset Sekuritas Robertus Hardy di Jakarta, Kamis (15/2/2024).

Dalam jangka panjang, menurut Robert, sentimen fundamental akan lebih berpengaruh, misalnya kinerja operasional dan keuangan dari masing- masing emiten tercacat di BEI, serta kondisi makro ekonomi dan makro industri dari masing-masing sektor industri.

Ia menyebutkan sebesar apapun hasil kemenangan Pemilu dan sehebat apapun presiden terpilih, apabila kedua faktor tersebut tidak dapat bertumbuh lebih positif, maka akan sulit bagi IHSG untuk melanjutkan kenaikan yang lebih tinggi, atau relatif terhadap indeks saham negara lainnya.

Dibuka menguat, IHSG bertahan di teritori positif sampai penutupan sesi pertama perdagangan saham. Pada sesi kedua, IHSG masih betah di zona hijau hingga penutupan perdagangan saham.

Berdasarkan Indeks Sektoral IDX-IC, sembilan sektor meningkat yaitu dipimpin sektor barang baku yang meningkat sebesar 2,39 persen, diikuti sektor barang konsumen non primer dan sektor infrastruktur yang masing-masing turun sebesar 2,26 persen dan 1,42 persen.

Sedangkan dua sektor turun yaitu sektor teknologi turun paling dalam minus sebesar 0,75 persen, diikuti sektor energi yang turun sebesar 0,01 persen.

Saham-saham yang mengalami penguatan terbesar yaitu HUMI, PPRE, PTPP, DOOH, dan WTON. Sedangkan saham-saham yang mengalami pelemahan terbesar yakni MPIX, PTPS, BAIK, HYGN, dan CUAN.

Frekuensi perdagangan saham tercatat sebanyak 1.476.771 kali transaksi dengan jumlah saham yang diperdagangkan sebanyak 21,17 miliar lembar saham senilai Rp16,23 triliun. Sebanyak 348 saham naik, 201 saham menurun, dan 227 tidak bergerak nilainya.

Bursa saham regional Asia pagi ini antara lain indeks Nikkei menguat 454,59 poin atau 1,21 persen ke 38,157,89, indeks Hang Seng menguat 65,25 poin atau 0,41 persen ke 15.944,63, dan indeks Straits Times menguat 35,51 poin atau 1,13 persen ke 3.174,58.

Sementara itu, indeks Shanghai (China) masih libur memperingati Hari Raya Imlek 2575 Kongzili.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement