Selasa 22 Jun 2010 04:59 WIB

Penggunaan Subsidi BBM Melonjak

Rep: thr/ Red: Krisman Purwoko

EKBIS.CO, JAKARTA--Penggunaan anggaran Subsidi BBM melonjak. Berdasarkan data Kementerian Keuangan per 15 Juni 2010, penyerapan anggaran subsidi BBM tercatat Rp 22,7 triliun. Jumlah ini meningkat empat kali lipat dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Wakil Menteri Keuangan Anny Ratnawati menjelaskan, sampai dengan 15 juni penggunaan anggaran BBM sudah 25,6 persen dari total anggaran di APBN P Rp 88,89 triliun atau sebesar Rp 22,7 triliun. Sementara tahun lalu penggunaan anggaran subsidi BBM hanya Rp 5,8 triliun atau 11,1 persen.

"Kita akan pantau sampai kini sejalan dengan tahun-tahun lalu. Melihat tracknya masih aman. Kami berharap tidak terlampau sesuai denga APBN P. Lebih rendah kan lebih bagus," ujarnya di kantor Kementerian Keuangan, Senin (21/6).

Sementara penyerapan subsidi listrik sampai dengan 15 Juni sudah mencapai 25,6 persen atau sekitar Rp 14,1 triliun. Angka ini masih lebih rendah dibandingkan dengan tahun lalu yang mencapai Rp 16,7 triliun atau sekitar 35,1 persen.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement