Rabu 29 Sep 2010 03:27 WIB

Oto Finance Terbitkan Obligasi Senilai Rp 1 Triliun

Rep: Agung Budiono/ Red: Budi Raharjo
PT Summit Oto Finance
PT Summit Oto Finance

EKBIS.CO, JAKARTA--Perusahaan pembiayaan kredit sepeda motor, PT Summit Oto Finance, menerbitkan obligasi Oto Finance IV dengan kisaran kupon bunga sebesar 6,33 persem hingga 7,32 persen. Nilai emisi obligasi itu maksimum sebesar Rp 1 triliun dan terbagi dalam empat seri (A, B, C, dan D) dengan jangka waktu (tenor) 1-4 tahun.

Dana yang diperoleh dari penerbitan obligasi ini akan digunakan untuk meningkatkan modal kerja pembiayaan kendaraan bermotor roda dua.

Presiden Direktur Summit Oto, Djohan Marzuki, mengatakan tahun 2010 perseroan menargetkan dapat membiayai kredit motor sebanyak 850 ribu unit dengan nilai sebesar Rp 10,3 triliun. ''Obligasi tersebut, dijamin dengan piutang pembiayaan konsumen minimal 60 persen dari nilai pokok obligasi,'' paparnya di Jakarta, Selasa (28/9).

Menurut Djohan, pendapatan bersih perseroan diharapkan akan mencapai Rp 2,8 triliun dan laba bersihnya ditargetkan mencapai Rp 404 miliar. Hingga saat ini, perseroan telah mengucurkan pembiayaan untuk 625 ribu unit sepeda motor. Perseroan memiliki 130 cabang jaringan penjualan. ''Selanjutnya, kita akan fokus pada jaringan di daerah terpencil dan sesuai dengan kebutuhan pasar,'' ujarnya.

Bertindak selaku penjamin emisi obligasi Summit Oto adalah PT DBS Vickers Securities, PT HSBC Securities Indonesia, dan PT Standard Chartered Securities Indonesia. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) ditunjuk sebagai wali amanat dan penjamin. Sedangkan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) ditunjuk sebagai Agen Pembayaran.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement