EKBIS.CO, JAKARTA – Rute penerbangan Mandala mulai dilirik sejumlah maskapai lain. Sriwijaya Airlines sudah mengajukan diri kepada Departemen Perhubungan untuk mengambil rute Mandala tersebut.
“Sejauh ini baru Sriwijaya Airlines yang sudah mengajukan diri,” kata Direktur Jenderal Perhubungan Udara Departemen Perhubungan, Herry Bakti S Gumay.
Menurutnya, Sriwijaya Airlines tertarik mengambil dua rute Mandala yaitu Padang-Batam dan Semarang-Banjarmasin. Sementara untuk rute Mandala lainnya menurut Herry masih bisa dilayani oleh maskapai penerbangan lainnya.
Departemen Perhubungan memberikan waktu selama satu bulan hingga 45 hari kepada Mandala untuk menyelesaikan utang. “Bila dalam masa itu mereka belum mampu menyelesaikan masalah, maka kami akan cabut izin rutenya,” katanya. Sementara izin usaha Mandala akan dihentikan, bila dalam satu tahun mereka belum bisa menyelesaikan masalahnya.