Jumat 12 Oct 2012 11:11 WIB

BNI Salurkan KUR Rp 20,9 Miliar untuk TKI

Rep: Nur Aini/ Red: Didi Purwadi
Sebanyak 110 tenaga kerja Indonesia (TKI) bersiap untuk diberangkatkan ke Korea Selatan, Ciracas, Jakarta, Senin (7/5). (Republika/Aditya Pradana Putra)
Sebanyak 110 tenaga kerja Indonesia (TKI) bersiap untuk diberangkatkan ke Korea Selatan, Ciracas, Jakarta, Senin (7/5). (Republika/Aditya Pradana Putra)

EKBIS.CO, JAKARTA -- Kredit Usaha Rakyat atau KUR khusus untuk Tenaga Kerja Indonesia yang disalurkan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI sampai 2012 ini telah menyentuh 1.535 orang. Nilai KUR TKI yang tersalurkan tersebut mencapai Rp 20,9 miliar.

BNI menyalurkan fasilitas KUR untuk TKI di sejumlah negara seperti Jepang, Malaysia, Taiwan, Hongkong, dan Korea Selatan. BNI tidak menutup kemungkinan untuk menambah negara tujuan TKI yang mendapatkan dukungan KUR.

VP Commercial and Small Management Bank BNI, Ronny Venir, mengatakan sosialisasi diarahkan pada potensi pendanaan yang dapat diperoleh para TKI melalui KUR. Hal itu untuk membantu mereka memulai atau mengembangkan bisnis sepulangnya ke Indonesia.

"Diharapkan dari hasil kerja mereka, uang yang terkumpul dapat menjadi modal awal usaha mereka dan BNI siap mendukung menciptakan wirausaha muda yang tangguh,” tutur Ronny.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement