Sabtu 14 Jun 2014 07:30 WIB

Newmont Tegaskan Dukung Kebijakan Pemerintah

Rep: Satya Festiani/ Red: Esthi Maharani
Sebuah alat berat mengangkut material di tambang Batu Hijau milik PT. Newmont Nusa Tenggara (PT NNT) di Kecamatan Sekongkang, Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, NTB, Kamis (28/2).
Foto: FOTO ANTARA/Ahmad Subaidi/Koz/Spt/13.
Sebuah alat berat mengangkut material di tambang Batu Hijau milik PT. Newmont Nusa Tenggara (PT NNT) di Kecamatan Sekongkang, Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, NTB, Kamis (28/2).

EKBIS.CO, JAKARTA -- Newmont Mining Corporation mendukung kebijakan Pemerintah mengenai pengolahan mineral mentah sebelum diekspor. Hal tersebut disampaikan President Newmont Mining Corporation Gary J. Goldberg ketika mendatangi kantor Menteri Koordinator Perekonomian Chairul Tanjung.

"Dengan keinginan untuk bekerjasama dengan pemerintah, kami mendukung kebijakan Pemerintah mengenai smelter," ujar Goldberg, Jumat (13/6).

Ia mengatakan, saat ini pihaknya tengah mencari kesepakatan dengan Pemerintah mengenai hal tersebut.

Goldberg mengatakan, Newmont ingin segera menyelesaikan permasalahan yang tengah dihadapi agar pertambangan dapat kembali berjalan normal.

"Kita ingin semuanya selesai agar kita bisa panggil kembali pekerja dan kontraktor sehingga operasi bisa kembali normal," ujarnya.

Saat ini, seluruh kegiatan pertambangan PT Newmont Nusa Tenggara dihentikan karena adanya larangan ekspor yang membuat perusahaan tidak dapat melakukan produksi. Ribuan tenaga kerja Newmont terpaksa dirumahkan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement