Kamis 19 Feb 2015 14:17 WIB

Kemenperin Kaji Penguatan Industri Hulu

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Dwi Murdaningsih
Petrokimia sebagai bahan dasar industri plastik
Foto: Yudhi Mahatma/Antara
Petrokimia sebagai bahan dasar industri plastik

EKBIS.CO,  JAKARTA -- Direktur Industri Alat Transportasi Darat DIrjen Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi (IUBTT) Kementerian Perindustrian Soerjono mengatakan, salah satu sasaran dalam pendalaman struktur yakni memperbanyak industri komponen. Sasaran tersebut bukan hanya bagi komponen besar saja, namun juga sampai ke jenis komponen yang kecil.

"Kita masih menghitung skala ekonominya cukup atau tidak, apabila tidak cukup industri hulu juga tidak berani mensuplai di dalam negeri," ujar Soerjono di Jakarta, Kamis (19/2). 

Selain itu, menurut Soerjono perhitungan tersebut juga harus diperhitungkan delivery-nya. Karena dalam hal tersebut, masih dikeluhkan oleh industri. Soerjono mengakui bahwa industri komponen masih menghadapi kendala bahan baku yang sebagian besar masih impor.

"Oleh karena itu, industri komponen ini harus diperdalam sehingga bisa menjadi kesuksesan buat industri lainnya," ujar Soerjono. 

Penguatan industri komponen tak hanya digunakan untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri. Namun, sektor ini dapat menjadi andalan agar bisa memenuhi pangsa pasar ekspor. 

 

 

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement