Kamis 30 Jul 2015 10:44 WIB

BRI Buka Kantor Cabang di Singapura

Rep: IIt Septyaningsih/ Red: Hazliansyah
Bank Rakyat Indonesia
Foto: Republika/Adhi Wicaksono
Bank Rakyat Indonesia

EKBIS.CO, JAKARTA -- PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) kembali menambah jumlah jaringan kerja konvensional melalui pembukaan kantor cabang baru, pada Kamis, (29/7). Kali ini BRI membuka kantornya di Singapura, tepatnya di OUE Bayfront,

Kantor tersebut diresmikan langsung oleh Menteri Koordinator Perekonomian RI Sofyan Djalil serta dihadiri Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini M. Soemarno, dan Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D. Hadad. BRI sengaja memilih Singapura, karena menganggap negara itu sangat strategis serta potensial dia Asia.

Corporate Secretary BRI Budi Satria, mengatakan, Singapura merupakan penghubung antara Asia dengan dunia. "Singapura juga salah satu negara dengan arus ekonomi terkuat serta gerbang emas Asia di mata dunia untuk berinvestasi mengembangkan berbagai sektor bisnis," jelasnya, melalui siaran pers, Kamis, (30/7).

BRI kantor cabang Singapura memiliki visi menjadi bank terdepan yang mangakomodir pertumbuhan bisnis nasabahnya di Asia Tenggara. Dengan perkembangan pesat Singapura memang menjadi salah satu tujuan bisnis untuk mengembangkan investasi khususnya bisnis perbankan.

Budi menyebutkan, ada beberapa potensi bisnis yang bisa dikelola BRI. Di antaranya transaksi trade finance Singapura sebesar 43,2 milyar dolar AS pada 2012, dengan pertumbuhan 21 persen selama lima tahun terakhir. Dari sisi remittance, Singapura juga salah satu negara dengan potensi bisnis remittance cukup besar, dengan sebaran 135 ribu TKI yang bekerja di Singapura.

BRI juga menyediakan potensi lain, seperti akses pada berbagai produk portfolio trading, fix income, foreign exchange, dan lainnya.

"BRI juga akan menggarap offshore funding yang akan dikelola melalui simpanan, bank acceptance, medium term notes, dan interbank transaction," ujar Budi.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement