Jumat 31 Jul 2015 14:52 WIB

Inflasi Naik di Akhir Bulan Juli

Rep: Iit Septyaningsih/ Red: Satya Festiani
inflasi
inflasi

EKBIS.CO, JAKARTA -- Inflasi naik sekitar 0,3 persen pada pekan keempat bulan ini. Sebelumnya 0,5 persen kini berada di kisaran 0,8 persen.

Meski begitu, Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo menyatakan, kondisi itu cukup terkendali dibandingkan inflasi rata-rata pada lima tahun terakhir yang mencapai 0,86 persen. "Kita punya prediksi awal 1,12 persen, tapi itu ternyata di bawah prediksi, menunjukkan kondisi yang baik," jelasnya, di Jakarta, Jumat, (31/7).

Ia menambahkan, secara year on year (yoy), inflasi berada di kisaran 7,13 persen. Akhir tahun diharapkan berada di kisaran 4 ± 1 persen.

Sebelumnya Agus menyatakan, inflasi akan mencuri penghasilan rakyat, membuat ketidakpastian, sehingga membuat orang menimbun barang. Ia menambahkan, saat ini Indonesia merupakan negara dengan tingkat inflasi tinggi, rata-rata mencapai delapan persen per tahun dalam dua tahun terakhir.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement