Selasa 22 Sep 2015 21:51 WIB

Pasar Murah Bulog Tersebar di Lima Wilayah DKI

Red: Djibril Muhammad
Bulog
Foto: [ist]
Bulog

EKBIS.CO, JAKARTA -- Perum Bulog menggelar pasar murah beras dan daging sapi di sejumlah titik pasar di wilayah DKI Jakarta. Pasar murah ini merupakan program rutin yang dilakukan Bulog menjelang Hari Besar Keagamaan atau Hari Besar lainnya.

"Ini berbeda dengan operasi pasar, pasar murah ini untuk kestabilan harga dan ketersediaan bahan pokok," ujar Direktur Utama Perum Bulog Djarot Kusumayakti di Jakarta, Selasa (22/9).

Djarot menjelaskan, pasar murah tersebut akan disebar di lima wilayah DKI Jakarta. Untuk Jakarta Selatan dilaksanakan di Pasar Blok A, Pasar Minggu, Pasar Lenteng Agung, dan Pasar Kebayoran Lama.

Daerah Jakarta Pusat ada di Pasar Sumur Batu, Pasar Rumput, Pasar Paseban, Pasar Boplo, dan Pasar Senen. Sedangkan, Jakarta Timur yakni di Pasar Jatinegara, Pasar Rebo, Pasar Ciracas, Pasar Induk Cipinang, dan Pasar Induk Kramat Jati.

Untuk Jakarta Barat ada di Pasar Grogol, Pasar Palmerah, Pasar Tomang, dan Pasar Jembatan Lima. Sementara, wilayah Jakarta Utara pasar murah terdapat di Pasar Anyer Bahari, Pasar Pademangan, Pasar Sukapura, dan Pasar Sindang.

Djarot menginginkan agar dagangan yang disediakannya dalam pasar murah tidak laku. "Justru kalau laku pasar sedang tak stabil dn kalau tak laku artinya pasar stabil," kata Djarot.

Dalam operasi pasar murah tersebut, Bulog menjual 140 ton beras dan 8 ton daging sapi. Untuk beras, Bulog mengeluarkan stok dengan kualitas premium seharga Rp 9000-Rp 9600 per kilogram.

Sedangkan, daging sapi dijual seharga Rp 90 ribu per kilogram. Selain daging sapi, Bulog juga menyediakan 48 ekor sapi hidup siap potong yang akan di bawa ke rumah pemotongan hewan di Cibitung. Rencananya, setelah dipotong daging sapi tersebut langsung disebar ke titik-titik pasar tersebut.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement