Jumat 27 Nov 2015 15:56 WIB

Petani Pertanyakan Alokasi Pungutan Dana Sawit

Red: Nur Aini
Kebun sawit, ilustrasi
Foto: Darmawan/Republika
Kebun sawit

Wakil Sekretaris Jenderal Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo), Rino Afrino menilai pemerintah bisa memberikan nilai pasti untuk subsidi biodiesel melalui CPO fund, namun tak bisa menetapkan angka pasti untuk replanting. Padahal, perkebunan rakyat yang dikelola petani plasma dan petani swadaya (mandiri) menyumbang 33 persen dari keseluruhan CPO fund berdasarkan produktivitas yang dihasilkan. Perkebunan plasma bahkan seluruhnya mengantongi sertifikat hak milik yang berarti ditanam di atas lahan clean and clear.

“Petani butuh kepastian, bukan janji-janji saja. Mengapa BPDP bisa cepat subsidi biodiesel, tapi replanting tidak?” katanya.

Total perkebunan sawit plasma dan mandiri di Indonesia mencapai 900 ribu ha. Penanaman kembali setidaknya membutuhkan biaya maksimal Rp 51 juta per ha.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement