EKBIS.CO, JAKARTA -- Bank Syariah Mandiri (BSM) bekerja sama dengan Rumah Enterprener Indonesia (REI) menyelenggarakan BSM Santripreneur Award (BSA) 2015. Acara dimaksudkan untuk memotivasi dan menumbuhkan jiwa-jiwa enterpreneur bagi para santri berprestasi.
"Para santri perlu didukung karena pada dasarnya mereka banyak yang memiliki bisnis yang bagus dan prospek," kata Direktur BSM Agus Handayana saat ditemui dalam acara BSA 2015, Kamis (31/12).
Pemenang BSA 2015 kategori industri, perdagangan dan jasa, Ismail Bachtiar, merasa terbantu dengan apresiasi dan penghargaan yang diberikan terhadap usahanya mendirikan Bimbingan Belajar Rektor Institute.
Pria yang saat ini terdaftar sebagai mahasiswa S2 di Universitas Gajah Mada (UGM) ini mengaku memulai usahanya dengan mengajar dari rumah ke rumah.
Bermodalkan nekat dan percaya diri, kini Ismail telah mampu mengembangkan usahanya hingga memiliki karyawan sebanyak 42 orang dan ribuan murid yang terdaftar di bimbelnya. Meskipun telah berkambang, Ismail tidak lupa tetap menerapkan nilai-nilai ke-Islam-an dalam standar operasional dilingkungan internal perusahaannya.
"Semoga kesempatan ini bisa membuka jaringan bagi saya untuk membesarkan perusahaan," kata Ismail.
Sama halnya dengan Muhammad Aminul Wahib, pemenang BSA 2015 kategori boga. Pemilik usaha Ono Ice Cream, ice cream berbahan baku durian asli yang berpusat di Surabaya ini, mengaku bukanlah orang yang berasal dari keluarga berlatar belakang pengusaha.
Dengan modal yang tidak begitu besar, sekitar Rp 700 ribu saja, mantan santri ini kini sudah mendapat kepercayaan 210 mitranya untuk bekerja sama dalam mengembangkan bisnis Ono Ice Cream.
Meskipun mitra usahanya sudah menyebar di 15 kota di Indonesia, Muhammad selalu menerapkan pola-pola kesantrian dalam lingkungan internal karyawannya.