Selasa 23 Feb 2016 22:39 WIB

Peduli Gizi di Papua, Perusahaan Jalin Kerja Sama

Red: Mansyur Faqih
Siswa SD Kwamki Lama mendapatkan paket Gizi dari JAPFA
Foto: dok Japfa
Siswa SD Kwamki Lama mendapatkan paket Gizi dari JAPFA

EKBIS.CO, TIMIKA -- Namanya Elfinus Omaleng, usianya sekira 8 tahun. Wajah ceria Elfinus dan teman-temannya dari SD Inpres Kwamki Lama terburai ketika melihat tim dari PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (Japfa) dan Masyarakat Cagak Sawita Rupa Indonesia (MCSRI/ Indonesia CSR Society) datang ke sekolah mereka. 

Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka melaksanakan kegiatan rekreatif pengenalan pentingnya konsumsi makanan bergizi dan pembagian paket gizi. "Sa senang dong kasih buku. Banyak sekali moo," ujar Elfinus.

Selain mengikuti kegiatan rekreatif, Elfinus dan ratusan siswa lainnya mendapatkan paket gizi dari Japfa. Mereka juga mendapatkan dua buku berjudul "Gizi Seimbang" dan "Aku selalu Sehat" yang mengenalkan konsumsi makanan bergizi dan PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat). 

"Melalui kegiatan ini kami ingin mengenalkan pentingnya konsumsi makanan bergizi dan perilaku hidup bersih dan sehat," ujar Vice President Head of Public Relations Japfa, R Artsanti Alif  dalam keterangan resmi yang diterima, Selasa (23/2).

Kampanye pentingnya konsumsi makanan bergizi merupakan bagian dari kegiatan kepedulian sosial Japfa sejak 2008. Kegiatan tersebut dilakukan hampir setiap bulan di seluruh pelosok Indonesia dengan nama Kampanye Gizi Japfa4Kids.

Pada Februari ini, Japfa digandeng oleh MCSRI dan bekerja sama dengan beberapa perusahaan lainnya, seperti BCA, Kelly Services, Djarum Foundation, Unilever, Freeport Indonesia, dan PT Handal Cipta Sarana bersama-sama melakukan kegiatan bersama di Timika, Papua. 

"Japfa tidak bisa melakukan aktivitas tersebut sendiri tetapi, kali ini mendapatkan peluang bekerja sama kembali dengan berbagai perusahaan untuk bersama-sama menjawab kebutuhan pendidikan terutama di Timur Indonesia," lanjutnya. 

Kerja sama antara Japfa dan MCSRI dengan dukungan dari berbagai perusahaan tersebut bukan kali pertama. Sebelumnya MCSRI telah menggelar kegiatan serupa bagi anak-anak SD di Gondang Legi, Kabupaten Malang, Jawa Timur. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement