Kamis 25 Aug 2016 15:17 WIB

Investor Inggris Minati Proyek Infrastruktur di Jawa Barat

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Nur Aini
Bendera Inggris
Bendera Inggris

EKBIS.CO, BANDUNG --Investor Inggris menyatakan minatnya untuk terlibat dalam proyek pembangunan infrastruktur Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Kedutaan Besar (Kedubes) Inggris, Kamis (25/8) mengunjungi Pemprov Jabar untuk membicarakan peluang investasi pada proyek-proyek infrastruktur yang tengah dikerjakan Dalam pertemuan dengan Sekretaris Daerah (Sekda) Jawa Barat Iwa Karniwa, Kedubes Inggris mengatakan ada banyak proyek yang memang tengah dikerjakan Pemprov yakni 14 jalan tol, bandara, dan patimban.

Dari bebagai proyek infrastruktur tersebut, Iwa mengatakan Kedubes Inggris tertarik dengan empat proyek Pemprov Jabar. Empat proyek tersebut dianggap yang berpeluang memberikan keuntungan.

"Empat hal yang menjadi ketertarikan pihak Inggris dan akan dikomunikasikan lebih lanjut oleh pelaku langsung. Dan nanti akan ditindak lanjuti dengan pertemuan bussiness to bussiness," kata Iwa di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (25/8).

Iwa menyebutkan proyek-proyek yang menarik peluang investasi Kedubes Inggris di antaranya invetasi proyek pembangkit listrik dan pembangunan jalan tol, serta pengolahan sampah menjadi listrik dan pengolahan energi baru terbarukan. Ia menyebutkan ketertarikan atas proyek tersebut karena dianggap risiko yang paling kecil. Sehingga memiliki kepastian pangsa pasar yang jelas untuk menjamin keuntungan.

Ke depannya, ia mengatakan kemungkinan akan ada pertemuan lanjutan untuk membahas proyek konkrit agar pengembangan bisnisnya lebih jelas. "Kita akan memberikan data-data atau project yang kongkrit yang arahnya bagaimana pengembangannya ke bisnis. Dan punya kepastian pasar yang jelas. Dengan demikian maka resiko akan kecil. Mungkin akan ada pertmuan lanjutan," ujarnya.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement